Banjarmasin (ANTARA) - Kabut asap kini sudah memasuki Kota Banjarmasin Kalimantan Selatan (Kalsel) yang berjuluk kota seribu sungai, terutama pada daerah pinggiran kota tersebut.
Pantauan Antara Kalsel di Banjarmasin, Rabu melaporkan, kabut asap tipis menyelimuti kawasan permukiman penduduk kota seribu sungai itu sejak subuh hingga pagi hari sekitar pukul 06.30 Wita atau ketika matahari sudah menampakkan diri.
Baca juga: Kalsel diprakirakan didominasi kabut asap pada Rabu pagi
Sebagai contoh pada beberapa kawasan permukiman penduduk di Kecamatan Banjarmasin Selatan yang berada di daerah pinggiran kota antara lain Kelurahan Pemurus Dalam, Pemurus Luar dan Kelurahan Pemurus Baru.
Kabut asap yang melanda Kota Seribu Sungai Banjarmasin tersebut kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang terjadi pada beberapa daerah di Kalsel, seperti di wilayah Liang Anggang Kota Banjarbaru dan Kabupaten Tanah Laut (Tala), 14 Agustus lalu.
Sementara Liang Anggang relatif tidak terlalu jauh dengan Banjarmasin sehingga terpaan angin yang membawa kabut asap sampai ke kota seribu sungai.
Sebagai sebab akibat serangan kabut asap (walaupun tipis) bau udara terasa sedikit sengak yang muncul dari vertikal-vertikal karhutla.
Warga berharap kabut asap jangan sampai terlalu parah, seiring perkiraan musim kemarau masih satu bulan lagi.
Baca juga: BMKG ingatkan warga gunakan masker akibat karhutla di Banjarbaru