Amuntai, Kalsel (ANTARA) - Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Ihsanul Amal menyelenggarakan Kelas Entrepreneur untuk menanamkan jiwa kewirausahaan sejak dini kepada siswa.
Kepala Sekolah SMPIT Ihsanul Amal, Ahmad Faridi, menyampaikan, melalui program Kelas Entrepreneur ini, kami berharap agar siswa dapat mengembangkan potensi diri mereka dalam bidang kewirausahaan sejak usia dini.
"Kami ingin menanamkan bahwa kewirausahaan bukan hanya soal menjalankan bisnis, tetapi juga keterampilan dalam memecahkan masalah, berinovasi, dan mengambil keputusan yang bijaksana," ujar Ahmad Faridi, Kamis.
Program ini tidak hanya fokus pada teori, namun juga pada praktik langsung dalam merancang, membuat, serta mempresentasikan perencanaan usaha.Kegiatan ini digelar di halaman SMPIT Ihsanul Amal. Para siswa diberi kesempatan menunjukkan kemampuan mereka dalam merancang konsep usaha yang kreatif dan inovatif.
Ia juga menambahkan, tujuan dari acara ini untuk mempersiapkan generasi yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki keterampilan praktis yang bermanfaat untuk masa depan.
"Kami berharap dengan kegiatan ini, siswa dapat memahami pentingnya kewirausahaan dalam kehidupan mereka dan berani untuk mengambil langkah-langkah awal dalam menciptakan usaha mereka sendiri," lanjutnya.
Dr. Reno Affrian, Ketua STIA Amuntai, memberikan apresiasi atas kreativitas yang ditunjukkan oleh para siswa. Ia juga menekankan pentingnya kemampuan merancang dan mengelola usaha sejak dini agar siswa dapat memahami dinamika dunia usaha dan membekali diri dengan keterampilan yang berguna di masa depan.
SMPIT Ihsanul Amal berencana untuk terus mengembangkan program Kelas Entrepreneur ini sebagai bagian dari visi mereka untuk mencetak generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki semangat kewirausahaan yang tangguh.
Dalam acara ini, dua juri yang berkompeten, Dr. Reno Affrian dan Zainal Fuad, turut serta menilai presentasi dari para peserta.