Baca juga: Balangan Coal bina kelompok tani Juai melalui sekolah lapang
"Meski ada dinamika di kelompok ternyata mereka bisa eksis hingga sekarang," jelas Nico.
Balangan Coal pun akan terus mendukung pengembangan bisnis desa yang berada di ring satu operasional perusahaan, salah satunya di Desa Hukai ini.
"Ke depannya kami akan terus mendampingi dan membina Karya Bersama agar menghasilkan produk yang lebih berkualitas," jelas Nico.
Dengan itikad tersebut Balangan Coal pun menggandeng Institut Pertanian Bogor (IPB) untuk mendampingi kelompok serta membantu manajemen pemasaran produk.
"Semoga tekad Balangan Coal bisa bersinergi dengan kelompok Karya Bersama dengan pendampingam dari IPB tumbuh 'local Hero' di Desa Hukai," ungkap Nico.
Baca juga: DPRD tanggapi laporan warga adanya tanah bergerak akibat pertambangan
Lewat kegiatan Kedai Reka Matching Fund tahun 2023 pada Program MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) Sociopreneur One Village One CEO (OVOC) Kerjasama IPB University dengan Adaro ada empat mahasiswa IPB yang akan memberikan pembinaan dan pendampingan di Desa Hukai selama 75 hari.
"Kami membantu kelompok Karya Bersama mulai dari analisa usaha, administrasi dan membantu pengembangan pemasaran produk," jelas Halimah salah satu mahasiswa IPB.
Selain Halimah tiga mahasiswa IPB lainnya Aisyah, Andini dan Richard juga terlibat langsung dalam proses pembuatan kain sasirangan yang merupakan produk unggulan Desa Hukai.
Termasuk membantu promosi dan pemasaran melalui media sosial, membuat kemasan yang lebih menarik serta desain produk agar lebih baik.
MBKM Sociopreneur One Village One CEO merupakan sebuah program yang diinisiasi oleh Direktorat Kemahasiswaan dan Pengembangan Karir IPB University yang bertujuan untuk memberikan pembelajaran kepada mahasiswa mengenai bagaimana membentuk ekosistem bisnis perdesaan berbasis produk unggulan desa.(Adv)
Baca juga: Balangan Coal Group bantu pengembangan bioflok Desa Murung Ilung
Berkat Pendampingan Balangan Coal Sasirangan Desa Hukai Makin Eksis
Minggu, 15 Oktober 2023 11:41 WIB