Banjarbaru (ANTARA) - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Banjarbaru Nurkhalis Anshari meminta pemerintah kota membantu penguatan ekonomi masyarakat yang masih belum sepenuhnya pulih akibat dampak pandemi COVID-19.
"Saat reses akhir Maret lalu, kami diminta masyarakat membantu penguatan ekonomi mereka, maka kami meminta pemerintah ikut membantu warga yang ekonominya kesusahan," ujarnya di Banjarbaru, Ahad.
Ia mengatakan, keluhan yang cukup sering disampaikan masyarakat yakni minimnya bantuan dari pemerintah untuk meringankan beban mereka, termasuk juga minimnya penguatan ekonomi di tengah pandemi.
Ditekankan politisi muda dari Partai Keadilan Sejahtera itu, pertumbuhan ekonomi dan sektor-sektor lainnya mengalami goncangan dan penurunan akibat pandemi COVID-19 sehingga diperlukan bantuan bagi masyarakat.
"Bantuan yang diberikan baik berupa kebutuhan pokok maupun kemudahan mendapatkan program bantuan dari pemerintah termasuk penguatan ekonomi agar masyarakat tetap bisa berusaha," ungkapnya.
Dikatakan, pihaknya bersama Pemkot Banjarbaru siap dan aktif membantu penguatan ekonomi masyarakat meski sepanjang tahun 2022 masih berada dalam pandemi COVID-19 sehingga ekonomi diharapkan normal kembali.
Nurkhalis Anshari adalah salah satu anggota DPRD Banjarbaru dari Fraksi KESAN (PKS-PAN) yang telah melakukan reses pada 27-30 Maret 2022 dengan mengunjungi konstituen di daerah pemilihan Banjarbaru 1.
Politisi muda PKS itu cukup banyak menyerap aspirasi masyarakat dari Kecamatan Banjarbaru Selatan dan Banjarbaru Utara sebagai dapilnya baik tentang status ibukota Kalsel, juga urban farming (pertanian perkotaan).
"Selain itu, aspirasi yang kami jaring dari konstituen terkait pemberdayaan ekonomi termasuk juga penguatan ekonomi masyarakat yang diharapkan bisa diberikan pemerintah kepada mereka," katanya.
Baca juga: Pemkot Banjarbaru gelar pasar murah Ramadhan dalam rangka harjad
Baca juga: Pemkot Banjarbaru latih penyandang disabilitas netra sistem keuangan syariah
Anggota DPRD minta Pemkot bantu penguatan ekonomi masyarakat
Minggu, 17 April 2022 15:30 WIB