Kandangan (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) melaksanakan dialog pembangunan, sosialisasi prioritas pembangunan tahun 2022-2023, mengambil tempat perdana di aula Kecamatan Padang Batung.
Kepala Bappelitbangda HSS, M. Arliyan Syahrial, di Padang Batung, mengatakan penyusunan rencana pembangunan daerah yang berbasis permasalahan pembangunan di daerah.
"Dengan melihat kondisi capaian pembangunan, serta target pembangunan yang dipengaruhi oleh prioritas pembangunan menurut masing-masing sektor dan sinergis antara kabupaten dan desa," katanya, Jum'at (22/10) lalu.
Bupati HSS, H. Achmad Fikry, mengatakan dialog pembangunan intinya memberikan informasi apa yang telah dicapai sampai tahun 2021, hingga nanti perlu dilakukan diskusi internal di kecamatan, kemudian dari hasil diskusi akan dibawa ke musrenbang desa dan musrenbang kecamatan.
Dijelaskan dia, kalau dulu progressnya akan terus dicapai, persoalan apa yang dihadapi nanti akan dirumuskan dalam musrenbang desa dan musrenbang kecamatan untuk dibawa ke musrenbang kabupaten di tahun berikutnya.
Dialog Pembangunan ini pihaknya juga ingin mendengar capaian apa yang telah dilakukan oleh OPD, kendala apa yang dihadapi, sehingga nanti akan bisa diselesaikan pada musrenbang 2022 untuk kegiatan di tahun 2023
.
"Kami bersyukur meskipun dalam pandemi COVID-19 tetapi masih bisa bergerak maju, refocusing anggaran juga tidak merefocusing yang menyangkut kepentingan masyarakat," katanya.
Program yang menyangkut kepentingan masyarakat seperti, program beras sejahtera, rumah sejahtera, dan lain-lain masih berjalan, dan ingin selama tiga tahun menjadi bupati dan wakil bupati, yang menyangkut kepentingan masyarakat itu tetap menjadi perhatian pemerintah.
Dan disisa waktu dua tahun pengabdiannya ini bisa berpacu dengan waktu dibatasi oleh dana, jadi kalau diakhir jabatan ada target-target tidak tercapai, tentu ada alasan kenapa tidak tercapai, tapi akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa mencapai semua target.
Dialog pembangunan ini selain diisi materi Kepala Bappelitbangda HSS juga Kepala Dinas PMD, Susilo Adianto, dilanjutkan dialog dengan dua sesi yang dimoderatori Camat Padang Batung Heri Utomo, setiap sesi diberikan kesempatan kepada tiga orang.
Turut hadir, Wakil Bupati HSS, Syamsuri Arsyad, Staf Ahli, para Kepala Perangkat Daerah, Ketua TP-PKK Kecamatan Padang Batung, Forkopimcam, Kepala Desa se Padang Batung, Forum Anak Daerah, dan lainnya.
Baca juga: Sidang komisi irigasi bangun sinergitas antar pihak berwenang
Baca juga: Coaching clinic implementasi cascading kinerja perangkat daerah HSS
Dialog pembangunan HSS untuk sosialisasi prioritas pembangunan 2022-2023
Minggu, 24 Oktober 2021 19:20 WIB
Dialog intinya memberikan informasi apa yang telah dicapai sampai tahun 2021, perlu dilakukan diskusi internal di kecamatan, kemudian dibawa ke musrenbang desa dan musrenbang kecamatan,