Banjarmasin (ANTARA) - Gereja Katedral Keluarga Kudus Banjarmasin memperingati Jumat Agung penuh khidmat dengan dihadiri ribuan Umat Kristiani yang ada di Kalimantan Selatan.
Wakil Ketua II DPP Paroki Katedral Keluarga Kudus Albertus Bambang Utoyo di Banjarmasin, Jumat, menyampaikan bahwa setiap rangkaian misa selama pekan suci dilaksanakan dua kali dalam sehari untuk menampung antusiasme umat.
Baca juga: PLN pantau kelistrikan jelang Natal di sejumlah gereja Banjarmasin
"Kita selalu mengadakan misa dua kali, dari Kamis Putih juga dua kali, Jumat Agung dua kali, nanti malam Paskah juga dua kali, Hari Raya Paskah juga dua kali, yaitu Minggu pagi dan sore," jelas Albertus.
Albertus juga mengungkapkan, partisipasi umat menunjukkan peningkatan. Jalan Salib yang dilaksanakan pagi hari diikuti sekitar 300 anak-anak, sementara misa pertama pukul 15.00 WITA dihadiri sekitar 1.500 umat.
"Jika ditotal sampai Misa kedua pukul 18.00 WITA, kemungkinan mencapai 2.500 hingga 2.700 orang," tambahnya.
Sementara itu, Pastor Aloysius Darmakusuma MSF menjelaskan bahwa pekan suci tidak hanya berfokus pada hari Paskah, melainkan mencakup serangkaian peristiwa iman yang dimulai sejak Minggu Palma, dilanjutkan Kamis Putih, Jumat Agung, dan Sabtu Suci.
Rangkaian ini menjadi wujud penghayatan mendalam terhadap perjalanan Yesus menuju penyaliban hingga kebangkitannya.
"Kegiatan trihari suci itu dimulai dengan Minggu Palma. Di situ mengenangkan peristiwa Yesus masuk Yerusalem. Kemudian pada hari Kamis Putih, itu hari Kamis diselenggarakan ibadat perayaan perjamuan terakhir," ucapnya.
Baca juga: PLN pantau kelistrikan jelang Natal di sejumlah gereja Banjarmasin
Gereja Katedral Banjarmasin peringati Jumat Agung
Jumat, 18 April 2025 21:53 WIB

Ribuan Umat Kristiani hadiri Misa Jumat Agung di Gereja Katedral Keluarga Kudus Banjarmasin, Jumat (18/4/2025). ANTARA/Gunawan Wibisono