Barabai (ANTARA) - Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H A Chairansyah menyerahkan medali, piala dan piagam penghargaan kepada atlet Karate dan Kuntau berprestasi pada apel gabungan ASN, Senin (30/9) Di Halaman Kantor Bupati setempat.
Chairansyah mengucapkan selamat dan sukses kepada para atlet cabang olahraga karate yang telah menoreh prestasi pada kejurnas karate piala Menteri Pemuda dan Olahraga Tahun 2019 serta kepada atlet cabang olahraga rekreasi masyarakat silat budaya, Perguruan Kuntau jasa Datu Macan Terkam yang juga meraih prestasi di ajang silat budaya kuntau se-Kalsel Tahun 2019.
Baca juga: Tari Rag Rag Guy lakonkan dampak jika pegunungan Meratus diekpoitasi
"Pemberian ini jangan dilihat dari seberapa besar nilainya, namun lihatlah, inilah bentuk kepedulian Pemda terhadap para atlet yang sudah mengharumkan nama Kabupaten HST. Dan semoga apresiasi ini dapat menjadi pemicu semangat untuk meningkatkan lagi kemampuan dan prestasinya," tegasnya.
Ditambahkannya, bahwa apa yang kita raih ini jangan sampai membuat kita terlena. Sebab ke depan akan banyak lagi event-event lain yang perlu diperhatikan.
Baca juga: Berikut pemenang lomba drumband antar pelajar se-Kabupaten HST
“Kepada Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata agar menyusun dan melaksanakan program pembinaan secara sistematis dan berkelanjutan, serta memperhatikan aspek kaderisasi," harapnya.
Kadisporapar HST, Wahyudi Rahmad melaporkan, bahwa kegiatan ini adalah bentuk penghargaan dan apresiasi terhadap prestasi para atlet olahraga yang telah mereka capai pada tingkat Nasional dan Daerah.
Baca juga: Pemkab HST serahkan gaji ke-13 pasukan kuning
Juara I Senior Kumite - 67 Kg Putera diraih oleh H Noval Syahrijal, Juara II Pra Pemula Kumite +35 Kg Puteri atas nama Deviana Elyta Susanta, Juara III Kadet Kumite -52 Kg Putera yaitu M Luthfi pada Kejurnas Lemkari Piala Menpora Tahun 2019.
Sedangkan Terbaik II Kategori Beregu dan Terbaik II Kategori Berpasangan 26-55 tahun di raih oleh Perguruan Kuntau Jasa Datu Macan Terkam pada Festival Silat Budaya Kuntau 2019 dalam rangka HAORNAS XXXVI di Banjarmasin.
Baca juga: Satuan Karya Pramuka Kalpataru HST dilantik
Baca juga: PAUD Meratus daerah terpencil mendapat perhatian istri Bupati HST
Baca juga: Pembakal: Program H Zanie menyentuh hati rakyat dan isu pro tambang hanya hoax