Martapura, (Antaranews Kalsel) - Gubernur H Sahbirin Noor bersama Bupati Banjar H Khalilurahman meresmikan pembukaan kantor PT. Trakindo Utama, perusahan yang bergerak di bidang alat berat dan agen tunggal alat berat merek Caterpillar dengan memotong pita sebagai tanda resminya kantor baru di Jalan A. Yani KM 16 kecamatan Gambut, Rabu (25/1).
PT Trakindo Utama sebagai penyedia alat berat Caterpillar yang berkelas dunia selalu berupaya memberikan pelayanan kepada pelanggannya dibidang pertambangan, konstruksi, kehutanan, perkebunan, kelautan dan sektor industri lainnya.
Dengan mengutamakan pelayanan dan mendekatkan diri dengan pelanggan, PT Trakindo Utama Cabang Banjarmasin meresmikan kantor barunya di Jalan A. Yani KM 16 kecamatan Gambut.
Didukung dengan fasilitas yang tak terkalahkan dan jaringan yang luas dalam penyediaan spare parts, kantor baru PT Trakindo Utama cabang Banjarmasin didukung dengan fasilitas gudang yang mampu menyimpan lebih dari 20.000 jenis suku cadang, workshop yang memiliki (mesin, unit alat berat, dan komponen umum).
"PT Trakindo Utama Cabang Banjarmasin resmi membuka kantor baru ini dikarenakan kantor lama Trakindo tidak lagi dapat mengakomodir kegiatan bisnis yang ada," ungkap direktur PT Trakindo Utama Cabang Banjarmasin, Bari Hamami.
Ia menuturkan, di kantor baru Trakindo ini terdapat area stok unit alat berat, tempat parkir yang luas dan area resepsionis yang representative sesuai dengan standar Trakindo.
"Kami sangat senang dengan kantor cabang kami di lokasi yang baru ini, karena dengan adanya kantor baru ini kami dapat secara maksimal mengakomodir pelayanan kami kepada para pelanggan," ujarnya.
Menurut gubernur dalam sambutannya, pelayanan yang diberikan kepada mereka harus prima karena ketika mereka mau berinvestasi berarti mereka akan membawa uang mereka masuk dan tentunya akan menstimulir roda perekonomian daerah.
Gubernur juga meminta instansi yang terkait dengan perizinan investasi agar bekerja profesional dan tidak ber-KKN.
Para pengusaha atau investor yang menjalankan usahanya di kalimantan selatan diminta untuk tidak segan-segan melaporkan kepada pemerintah apabila ada oknum atau instansi terutama yang terkait dengan perizinan dan pelayanan publik lainnya yang tidak sesuai ketentuan.
"Ini semua adalah bagian dari upaya kita mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan yang baik (good governance) yang diselenggarakan oleh pemerintah yang bersih (clean government)", lanjut gubernur.
terdorong dengan jumlah industri perkebunan dan tambang di Kalimantan Selatan yang cukup baik seperti kelapa sawit dan karet serta tambang lainnya yang menggunakan alat berat Trakindo.
"Kami berharap dengan dibangunnya kantor baru dengan fasilitas yang juga baru ini, perkembangan bisnis di kalimantan selatan akan semakin pesat," pungkasnya.
Pada kesempatan itu, Bupati Banjar, H Khalilurahman juga memuji perkembangan PT Trakindo Utama yang selama ini berkembang sangat pesat dan telah menjadi bagian dari pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Banjar.
"Kabupaten Banjar saat ini sangat membutuhkan dan sangat terbuka untuk investasi baik lokal, nasional maupun internasional.
PT Trakindo adalah Perusahaan yang besar dan telah memiliki reputasi yang sangat baik, oleh karena itu Pemerintah Kabupaten Banjar juga mengucapkan terima kasih kepada PT Trakindo Utara atas peran dan kiprahnya di Kabupaten Banjar selama ini", ungkapnya.(Tohal/Irwin/f)
Peresmian Kantor Baru Trakindo
Kamis, 26 Januari 2017 17:08 WIB