Banjarmasin (ANTARA) - Pemerintah Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, terus menyempurnakan objek wisata siring Sungai Martapura sebagai ikon pariwisata kota yang berjuluk kota seribu sungai.
Salah satunya siring sungai di Jalan Piare Tendean dan Sungai Baru atau Kampung Katupat yang kini dikoneksikan lewat jembatan apung yang dibangun di bawah Jembatan Dewi.
Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina didampingi Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana A Martosumito dan unsur forum koordinasi pimpinan daerah lainnya meresmikan jembatan apung tersebut, Jumat.
Menurut Ibnu, keberadaan jembatan apung itu sangat diperlukan untuk pejalan kaki yang menyeberang untuk menikmati suasana kedua siring tersebut.
Pasalnya, di siring Jalan Piare Tendean ada objek wisata Pasar Terapung, patung bekantan raksasa dan Menara Pandang.
Sedangkan di siring Sungai Baru kini dibangun monumen ketupat raksasa yang dibuat dari bambu. Kampung ini juga dirancang sebagai wisata kuliner.
"Jadi kalau berkunjung ke dua wisata itu tidak perlu lagi menyeberangi ruas jalan raya yang padat dengan arus lalu lintas di turunan jembatan Dewi," katanya.
Dia berpesan kepada warga agar sarana publik ini dijaga dengan baik, sehingga manfaatnya terus dirasakan warga.
"Saya berpesan tolong dijaga bersama, kita semua menjadi pengawas, sehingga fasilitas publik ini bisa terus dimanfaatkan. Saya juga memantau lewat CCTV," kata Ibnu.
Sementara, Riri, warga Banjarmasin, menyambut baik dengan adanya jembatan apung tersebut, karena warga tidak khawatir lagi jika ingin menyeberang.
Sebelum adanya fasilitas publik ini warga harus melintas jalan raya yang padat dengan arus lalu lintas di turunan jembatan Dewi.
"Bagus lah, biasanya lewat jalan raya, sekarang kita aman lewat jembatan apung ini," ujar Riri.
Pengerjaan jembatan penghubung dua destinasi wisata di Banjarmasin ini dimulai akhir Juli 2022.
Anggaran yang dikucurkan Pemkot Banjarmasin ini Rp4,5 miliar.
Proyek jembatan ini juga merupakan proyek lanjutan pembangunan dermaga apung di siring Pierre Tendean pada tahun 2018 lalu.
Banjarmasin sempurnakan wisata siring sungai dengan jembatan apung
Jumat, 18 November 2022 13:57 WIB