Kandangan (ANTARA) - Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H. Achmad Fikry menerima audiensi dengan enam anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang akan mengikuti seleksi Paskibraka tingkat provinsi dan tingkat nasional, di ruang kerjanya.
Ia mengatakan, para pelajar yang terpilih menjadi Paskibraka adalah pelajar terbaik, di antara pelajar yang lainnya. Meskipun di kabupaten lain juga mengikuti seleksi, tapi ia harus tunjukkan bahwa Kabupaten HSS bisa.
"Kalau senior kalian yang dulu bisa, kalian pun pasti bisa. Kami berpesan untuk menjaga kesehatan, sehingga dapat memberikan dan menunjukkan yang terbaik untuk Kabupaten HSS," katanya, Senin (17/5) pagi.
Baca juga: Obyek wisata HSS tutup, para pengelola patuhi edaran bersama
Dijelaskan dia, para anggota Paskibraka juga agar senantisa mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan karena COVID-19 masih ada.
Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata HSS, H. Martha Karya Saputra, mengatakan anggota Paskibraka ini terpilih dari seleksi tingkat kabupaten yang dilaksanakan dari tanggal 2 - 4 Maret 2021.
Seleksi menghasilkan jumlah paskibraka sebanyak 50 orang, kemudian terpilih lagi enam orang yang akan mengikuti seleksi ke provinsi.
Baca juga: Persiapan PorprovXI lebihdini agar sukses penyelenggaraan dan prestasi
"Tiga orang putra dan putri, terdiri dari tiga putra SMAN 1 Kandangan, satu putri SMAN 2 Kandangan, dan satu putri MAN 3 HSS Daha Utara," katanya.
Ditambahkan dia, hari ini mereka akan melakukan test swab di Dinkes HSS, setelah hasilnya keluar maka mereka akan langsung berangkat ke Banjarmasin dan menginap di Hotel Aria Barito. Seleksi diprovinsi dilaksanakan dari tanggal 18 - 20 Mei 2021.
Enam anggota Paskibraka HSS ikuti seleksi tingkat provinsi dan nasional
Senin, 17 Mei 2021 10:48 WIB
Tiga orang putra dan putri, terdiri dari tiga putra SMAN 1 Kandangan, satu putri SMAN 2 Kandangan, dan satu putri MAN 3 HSS Daha Utara,