Barabai, Hulu Sungai Tengah (ANTARA) - Kecamatan Labuan Amas Utara (LAU), Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan (Kalsel) mengusulkan 79 pembangunan pada 2026 dalam musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang).
"Sebanyak 79 usulan dari 16 desa. Prioritas usulan berupa infrastruktur ruas jalan karena dinilai masyarakat masih banyak yang rusak," kata Camat LAU Muayyad dikonfirmasi di Barabai, Hulu Sungai Tengah, Rabu.
Baca juga: Pemkab HST efisiensi belanja APBD guna tindaklanjuti Inpres
Ia menyebutkan prioritas ruas jalan yang diusulkan masyarakat mayoritas berada di daerah pinggiran sungai seperti Desa Samhurang, Tabat, Pahalatan, Parumahan, dan sejumlah desa lainnya yang dalam kondisi rusak karena sering dilanda banjir.
“Selain jalan, seluruh desa yang ada di Kecamatan LAU juga mengusulkan bedah rumah sebanyak 20 hingga 30 unit tiap desa. Kami juga sudah turun ke lapangan bersama tim tenaga fasilitator lapangan (TFL) Dinas Perkim HST menginventarisasi usulan rumah yang akan dibedah itu,” ujar Muayyad.
Sementara itu, Sekretaris Desa Pahalatan Muhammad Azmi Hidayat mengatakan kondisi jalan di desanya memang sudah rusak sangat parah karena setiap tahun terendam banjir sehingga pihaknya mengusulkan agar bisa dilakukan perbaikan sekaligus meninggikan jalan tersebut.
Baca juga: Polres HST sasar atribut kendaraan tak sesuai SNI jelang Idul Fitri
Selain itu, pihaknya juga mengusulkan agar dilakukan perbaikan sejumlah jembatan yang juga dalam kondisi rusak dan tidak bisa dilewati mobil maupun truk menyebabkan aktivitas masyarakat setempat terhambat.
"Kami juga berharap bisa segera dilakukan normalisasi sungai karena terjadi pendangkalan. Kondisi itu menyebabkan banjir di desa kami setiap tahunnya terjadi paling lama dan paling parah bisa berbulan-bulan,” ujarnya.
Musrenbang itu dibuka oleh Staf Ahli Bupati HST Bidang Pemerintahan Ahmad Zaid, dihadiri Anggota DPRD HST Dapil 4 (Kecamatan Pandawan dan LAU) Yajid Fahmi, Perwakilan SKPD, Camat LAU, Kapolsek dan Danramil LAU, Kepala Desa dan BPD se-Kecamatan LAU serta undangan lainnya.
Baca juga: Nadea Rizky Ananda terpilih pimpin Sapma PP Kabupaten HST