Kandangan (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Pemkab HSS) Provinsi Kalimantan Selatan meraih peringkat dua sebagai kabupaten di Provinsi Kalimantan yang berprestasi mengendalikan inflasi 2023 pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Award 2024.
Berdasarkan keterangan tertulis dari Dinas Kominfo Kabupaten HSS di Kandangan, Selasa, Presiden Joko Widodo menyerahkan penghargaan tersebut kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten HSS Muhammad Noor di Istana Negara, Jakarta.
Baca juga: PT Tirta Amandit Perseroda raih penghargaan Certificate of Apretiation BPKP Kalsel
"Saya mengapresiasi kepada tim pengendali inflasi baik dari pusat maupun daerah, atas kerja keras mereka yang telah menjaga inflasi tetap stabil pada angka 2,84 persen," kata Presiden Jokowi.
Prestasi gemilang ini menandai keberhasilan inovasi yang dilakukan Pemkab HSS untuk menekan angka inflasi secara efektif di daerah.
Presiden mengingatkan meskipun angka inflasi mencapai 2,84 persen dan pertumbuhan ekonomi sebesar 5,11 persen, namun pemerintah daerah harus tetap waspada terhadap potensi risiko yang muncul.
Baca juga: Kader posyandu HSS raih tiga penghargaan tingkat provinsi
Hal ini karena kenaikan inflasi, seperti yang terjadi hingga mencapai 9,6 persen dengan pertumbuhan ekonomi yang relatif stabil sebesar lima persen akan memberikan beban berat bagi rakyat.
Adapun penghargaan TPID Award ini menjadi momentum penting bagi Kabupaten HSS, untuk terus meningkatkan kinerja dan inovasi dalam pengendalian inflasi serta kontribusi nyata terhadap stabilitas ekonomi daerah dan nasional.
HSS raih peringkat dua kabupaten berprestasi kendalikan inflasi
Rabu, 19 Juni 2024 0:45 WIB
Prestasi gemilang ini menandai keberhasilan inovasi yang dilakukan oleh Kabupaten HSS, dalam menekan angka inflasi di daerah secara efektif,