Marabahan, (Antaranews Kalsel) - Bupati Barito Kuala, Kalimantan Selatan H Hasanuddin Murad meresmikan Aula Makodim Mochamad Yamin, di Makodim 1005 Marabahan, Selasa (3/5).
Dalam peresmian aula tersebut, Bupati Batola H Hasanudidn Murad menyatakan, pembangunan aula tersebut murni atas bantuan dari berbagai pihak, termasuk bantuan dari program CSR perusahaan yang ada di Bumi Ijejela.
Komandan Kodim 1005 Marabahan Letkol (Inf) Yamin menyatakan, aula tersebut dibangun dengan jangka waktu tiga bulan.
“Pembangunan aula ini dapat terlaksana atas bantuan semua pihak,†katanya.
Menurut Letkol (Inf) Yamin kalau hanya bantuan menggunakan dana APBD itu tidak mungkin, karena terkendala masalah birokrasi,†tegasnya.
Dia menambahkan aula tersebut dibangun dengan jangka waktu tiga bulan.
Tapi dengan modal nekat, semangat dan usaha yang tiada henti, bahkan berkoordinasi dengan beberapa pihak dan bantuan dari program CSR perusahaan, sebut dia, aula Makorem 1005 Marabahan bisa terbangun.
Dengan dibangunnya aula tersebut, lanjutnya, selain dapat memberikan manfaat bagi Kodim 1005 Marabahan, dan masyarakat di Bumi Ijejela, aula tersebut merupakan simbol kebersaam masyarakat dengan TNI./F
Aula Makodim 1005 Marabahan Diresmikan
Rabu, 11 Mei 2016 9:31 WIB