Banjarmasin (ANTARA) - Komisi III Bidang Pembangunan dan Infrastruktur DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) mengapresiasi peningkatan infrastruktur anjungan provinsinya di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta.
Wakil Ketua Komisi III HM Rosehan Noor Bahri SH menyatakan itu sesudah Komisinya meninjau Anjungan Kalsel di TMII, ujar Humas Sekretariat DPRD (Setwan) Kalsel melalui Medsos, Sabtu malam.
Pasalnya keberadaan Anjungan Kalsel di TMII itu merupakan edukasi pelestarian budaya Banjar dan bahan wawasan bagi pengunjung TMII tersebut.
Oleh karena itu pula Komisi III mendukung rencana peningkatan Anjungan Kalsel di TMII, kutip Juru Bicara (Jubir) Setwan Kalsel.
“Hasil diskusi kami dengan Badan Penghubung Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalsel di Jakarta didapatkan informasi bahwa untuk tahap pertama pembenahan mushola, bangunan utama," ujar Rosehsn atau akrab dengan sapaan Julak Rose.
Selain itu, penyediaan lift untuk disabilitas, sehingga mereka dapat terfasilitasi, ini merupakan hal yang baik, lanjut mantan Wakil Gubernur Kalsel tersebut.
Laki-laki kelahiran Banjarmasin Tahun 1968 dan beberapa kali anggota DPRD Kalsel itu berharap ke depan ada perhatian dari semua pihak agar dapat lebih meningko guna mendukung Anjungan Ksel supaya agar dapat lebih baik lagi.
"Pemerintah agar lebih care lagi, tahun ini ada sekitar Rp1,2 miliar, tetapi provinsi tetangga ysng APBD nya kurang lebih dari kita anggarannya hampir Rp5 miliar," ungkapnya.
Wakil rakyat asal daerah pemilihan Kalsel I/Kota Banjarmasin itu berharap lagi kdepan anjungan provinsinya tidak tertinggal dengan anjungan daerah lain
"Mudah-mudahan juga ada perhatian pemerintah kabupaten/kota di Kalsel memberikan sarana dan prasarana kepada anak-anak muda yang berniat mengisi hiburan di TMII dan tentu saja dengan APBD daerah masing-masing,” ujarnya.
Senada halnya dengan Dewan, Kepala Badan Penghubung Pemptov Kalsel Drs Akhmad Zakhrani MSi juga terus mengharapkan dukungan dari segala pihak khususnya DPRD sesuai peran dan fungsi masing-masing agar perhatian terhadap Anjungan Kalsel lebih optimal.
"Karena yang akan datang ke anjungan kita bukan hanya warga Banjar yang berdomisili di Jakarta , tetapi juga warga dari daerah lain pun banyak, oleh karena itu kami butuhkan dukungan berbagai pihak,” katanya.