Banjarmasin (ANTARA) - Para tenaga kesehatan di Provinsi Kalimantan Selatan mulai menjalani vaksinasi COVID-19 dosis yang ke-4 atau booster ke-2.
Kepala Dinas Kesehatan Kalsel Dr Diauddin di sini, Selasa, menyampaikan pemberian dosis ke-4 vaksinasi bagi tenaga kesehatan dimulai Senin (1/8/2022) di seluruh kabupaten dan kota di provinsi ini.
Dari data terdahulu Dinkes Kalsel, target vaksinasi tenaga kesehatan di tingkat provinsi dan 13 kabupaten/kota sebanyak 26.575 orang.
Diauddin pun menyampaikan, secepatnya seluruh tenaga kesehatan sebagai garda terdepan penanganan COVID-19 diberikan vaksinasi dosis ke-4.
Sebab, lanjut dia, kasus COVID-19 di provinsi ini kembali naik, hingga ketahanan para tenaga kesehatan harus dikuatkan lagi dengan menambah dosis vaksin yang ke-4 tersebut.
Pelaksanaan ini sesuai surat edaran bernomor HK.02.02/C.3615/2022 yang dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes RI.
Sementara itu, Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin juga mulai melaksanakan vaksinasi dosis ke-4 bagi sebanyak 6.350 tenaga kesehatannya sejak Senin (1/8/2022).
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Banjarmasin M Ramadhan, berdasarkan petunjuk teknisnya, vaksin yang direkomendasikan untuk dosis ke-4 tenaga kesehatan ini adalah jenis Moderna, Sinovac dan Pfizer.
"Dosisnya ada yang setengah dan ada juga yang satu. Tergantung merk. Misalnya Moderna setengah dosis," ujarnya.
Pemberian vaksinasi dosis ke-4 kepada para tenaga kesehatan setelah 6 bulan mereka mendapat suntikan booster ke-1.
"Dari kemarin sudah cukup banyak tenaga kesehatan yang ikuti suntik vaksin ke-4 ini, saya juga lebih dulu sebagai contoh," ujarnya, Selasa.