Barabai (ANTARA) - Bank Kalsel Cabang Barabai melakukan kegiatan vaksinasi COVID-19 yang diinisiasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kepada para karyawan, keluarga, pensiunan dan masyarakat umum lainnya di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kalsel.
Wakil Bupati HST H Masyah Sabri di Barabai, Rabu, saat berhadir menyampaikan apresiasinya terhadap upaya OJK Regional 9 Kalimantan dan Bank Kalsel cabang Barabai terhadap upaya mengkoordinasikan pelaksanaan vaksinasi.
Kegiatan ini dalam rangka percepatan akselerasi COVID-19 tersebut dilaksanakan selama dua hari dan didukung oleh Dinas Kesehatan Kabupaten HST dengan vaksin yang disediakan sebanyak 1.000 dosis jenis Sinovac bertempat di Gedung Murakata Barabai, pad Rabu (22/9).
Dia berharap akan ada lagi pelaksanaan vaksinasi buat masyarakat umum sehingga seluruh masyarakat HST tervaksin semua.
"Alhamdulillah, kita mendapatkan alokasi vaksin 1.000 dosis, semoga upaya kita bersama bisa menekan laju penyebaran COVID-19 di daerah dan mengurangi dampak akibat pandemi yang turut melibatkan banyak sektor di antaranya kesehatan, sosial dan ekonomi," kata Mansyah.
Sementara, Plt Direktur Utama merangkap Direktur Kepatuhan Bank Kalsel H IGK Prasetya mengatakan vaksinasi tersebut demi memberikan rasa aman dan nyaman bagi pegawai dan nasabah. Inisiatif ini juga merupakan upaya perusahaan untuk memberikan proteksi kepada segenap pegawai sebagai garda terdepan.
"Alhamdulillah, para karyawan dan masyarakat terlihat antusias dengan ikut serta dalam kegiatan vaksin hari ini. Semoga tahap berikutnya kami bisa mengakomodasi bagi masyarakat yang belum melaksanakan vaksin dan secepatnya ikut serta dalam mensukseskan program pemerintah," ucapnya.
Baca juga: Jhon Lee Cs kejar-kejaran di areal perkebunan saat tangkap TSK narkoba di Mahang Putat
Baca juga: Batu Harang akan dijadikan wisata seperti di Kiram Park
Baca juga: Pemuda HST wakili Kalsel pada program wartawan peduli pendidikan tingkat nasional
OJK dan Bank Kalsel gelar vaksinasi bagi karyawan dan warga di HST
Rabu, 22 September 2021 18:41 WIB