Tanjung, (Antaranews Kalsel) - Sudah hampir satu tahun jembatan kayu ulin di Desa Simpung Layung Kecamatan Muara Uya, Kabupaten Tabalong.
Kalimantan Selatan, ambruk akibat usianya yang sudah tua dan terkena derasnya arus sungai saat musim hujan.
Menurut satu warga Desa Simpung Layung, Badri di Tanjung, Kamis, ambruknya jembatan yang menghubungkan Desa Simpung
Layung ke Desa Trans terputus dan warga harus mengambil jalur alternatif sekitar dua kilometer untuk ke desa sebelahnya.
"Sudah hampir satu tahun jembatan yang menghubungkan Desa Simpung Layung ke Desa Trans ambruk bahkan kayu sisa jembatan masih berserakan di sungai," jelas Badri.
Selain ambruknya jembatan kayu, satu jembatan kerangka besi di Desa Simpung Layung juga rusak berat menyusul
longsornya di bagian kiri jembatan yang membentuk jurang yang cukup curam.
Kondisi ini menyebabkan ruas jalan menyempit dan kendaraan beroda empat yang melintas harus ekstra hati-hati karena
curamnya sisi jembatan yang longsor.
Dalam kunjungan kerjanya ke Desa simpung Layung, Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani meminta dinas pekerjaan umum bisa
menindaklanjuti rusaknya jembatan di wilayah tersebut dan segera membuat perencanaan agar bisa ditangani segera.
"Setelah melihat langsung kondisijembatan yang rusak akibat longsor kita meminta Dinas Pekerjaan Umum untuk membuat
perencanaan agar bisa ditangani segera sedangkan jembatan kayu ulin yang ambruk telah dibangunkan jembatan pengganti
tidak jauh dari lokasi lama," jelas Anang.
Dalam kunjungan kerja ke Desa Simpung Layung, Anang didampingi Kadis PU Tabalong, Noor Rifani, Kadis Pertambangan,
Imam Fahrullazi dan staf ahli bidang pembangunan, Hormansyah.
Camat Muara Uya, Achmad Rahadianoor kepada Antara mengatakan warga setempat sangat mengharapkan perhatian pemerintah daerah terkait rusaknya jembatan guna menunjang kegiatan perekonomian masyarakat.
Selain mengunjungi dua lokasi jembatan yang rusak, rombongan bupati juga meninjau proyek pembangunan jembatan di Des Nawin Kecamatan Muara Uya yang dikerjakan oleh Dinas PU Provinsi Kalsel.
Rencananya jembatan ini akan diresmikan oleh Gubernur Kalsel, Rudy Arifin bersamaan perayaan hari ulang tahun kabupaten Tabalong ke-49 yang jatuh pada 1 Desember 2014.
Jembatan Desa Simpung Layung Ambruk
Kamis, 6 November 2014 18:20 WIB
Sudah hampir satu tahun jembatan yang menghubungkan Desa Simpung Layung ke Desa Trans ambruk bahkan kayu sisajembatan masih berserakan di sungai,"