Amuntai (ANTARA) - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Hulu Sungai Utara sejak pekan kemaren melaksanakan siaran langsung (live) dialog interaktif dengan menghadirkan nara sumber dari tim satuan gugus tugas pencegahan Covid-19.
Dialog interaktif ditayangkan melalui saluran TV kabel yang menjangkau hampir separoh penduduk dengan menyediakan telepon interaktif bagi warga yang ingin bertanya kepada nara sumber saat siaran berlangsung.
"Sesuai tugas dan fungsi Diskominfo yang menangani urusan komunikasi publik dalam Tim satuan gugus tugas, kita ingin mensosialisasikan masalah wabah Covid 19 ke masyarakat," ujar Kadiskominfo HSU H Adi Lesmana di Amuntai, Selasa.
Adi mengatakan, nara sumber yang dihadirkan yakni Bupati HSU H Abdul Wahid, jajaran Dinas Kesehatan seperti kepala dinas, beberapa dokter spesialis, juga Ketua Majelis Ulama Indonesia, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Kapolres HSU dan Komandan Kodim 1001 Amuntai.
"Siaran live interaktif dilakukan dua kali dalam semingggu yaitu Senin dan Kamis pada pukul 20.30 wita," kata Adi.
Sesudah disiarkan langsung melalui TV Kominfo atau jaringan TV Kabel, hasil rekaman syuting juga dipublikasikan melalui akun resmi Dinas Kominfo HSU di youtube.
Melalui dialog interaktif yang disiarkan live ini, Adi berharap masyrakat bisa memperoleh informasi yang benar terkait wabah Virus Corona dari nara sumber yang berkompeten.
"Sambutan masyarakat yang menonton acara ini cukup antusias dan bertanya langsung kepada nara sumber melalui nomor telpon yang kami sediakan," kata Adi.
Adi mengatakan, bagi masyarakat yang belum sempat bertanya langsung melalui dialog interaktif, Tim satuan gugus tugas pencegahan dan penanganan Covid 19 dari Dinas Kesehatan juga sudah membuka saluran telpon resmi (call center) di Dinas Kesehatan dan semua Puskesmas.
Diskominfo sosialisasi Covid 19 melalui live dialog interaktif
Selasa, 31 Maret 2020 16:53 WIB
Sesuai tugas dan fungsi Diskominfo yang menangani urusan komunikasi publik dalam Tim satuan gugus tugas, kita ingin mensosialisasikan masalah wabah Covid 19 ke masyarakat,