Tapin (ANTARA) - Kapolres Tapin, AKBP Bagus Suseno berikan satu ekor sapi untuk haul ke 254 Syekh Muhammada Abdussamad atau Datu Sanggul.
Penyerahan bantuan satu ekor sapi tersebut diserahkan Kapolsek Tapin Selatan IPTU Singgih Aditya Utama kepada Ketua Panitia Pelaksana haul ke 254 Datu Sanggu Ilhamsyah di desa Tatakan.
"Selain satu ekor sapi, Kapolres juga memberikan bantuan 80 dus air mineral untuk kegiatan haul nanti," ujar Kapolsek Tapin Selatan, Kamis (29/8) sore.
Kapolres berharap, bantuan tersebut bisa meringankan panitia dalam penyediaan konsumsi para jamaah yang hadir.
Panitia Haul Ilhamsyah mengatakan, daging sapi tersebut, akan dimanfaatkan untuk lauk nasi bungkus konsumsi jamaah yang hadir.
Penyediaan nasi bungkus untuk jamaah disiapkan sebanyak 20 ribu bungkus, mengingat tahun sebelumnya 15 ribu lebih disiapkan, maka tahun ini lebih banyak lagi.
Pelaksanaan acara haul Datu Sanggul ke 254 akan dilaksanakan pada hari Sabtu 31 Agustus 2019 di komplek kubah Datu Sanggul Desa Tatakan.