Paringin (ANTARA) - Berdasarkan evaluasi capaian RPJMD Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan, tahun 2016-2021 sampai tahun 2018 tadi yang dirilis oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Balangan, rata-rata capaian misi pembangunan berada di persentase 81.47 dengan predikat tinggi.
Berbagai misi yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), telah berhasil direalisasikan hingga melebihi 100 persen sebelum waktu lima tahun. Sehingga di usia Kabupaten Balangan, yang ke 16 tahun pada 8 April 2019 ini, berbagai kemajuan dan berbagai capaian yang menjadi cita-cita utama untuk kesejahteraan masyarakat telah banyak mengalami peningkatan secara bertahap setiap tahunnya.
Dalam rilis Bappeda Kabupaten Balangan, berikut berbagai capaian Misi Pembangunan yang telah dicapai:
Misi Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Melalui Pembangunan Pendidikan dan Kesehatan, dengan tujuan Meningkatkan Pelayanan Pendidikan yang Berkualitas:
Untuk misi pada bidang pendidikan secara keseluruhan sudah dicapai dengan cukup baik, yaitu rata-rata 73.34 persen. Diantaranya angka rata-rata lama sekolah yang ditarget 12 tahun, saat ini sudah tercapai 58.58 persen, sedangkan angka harapan lama sekolah yang ditarget 13 tahun, saat ini sudah terpenuhi 88.10 persen.
Di bidang kesehatan secara rata-rata capaian kinerja berada pada 64.01 persen. Capaian yang masuk kategori rendah ini, masih menyisakan pekerjaan rumah di penekanan prevalansi stunting yang baru berada di angka 58.31 persen.
Sedangkan untuk penekanan angka kematian ibu per 100.000 kelahiran sudah baik yakni 67.06 persen, dan penekanan angka kematian bayi per 1000 kelahiran 66.67 persen.
Misi Mewujudkan Ekonomi Kerakyatan Yang Berkeadilan, dengan tujuan Meningkatkan Ketahanan Ekonomi Masyarakat:
Misi ini meraih capaian di masing-masing itemnya rata-rata masuk pada kategori tinggi. Hal itu dapat dilihat dari kontribusi sektor pertanian pada PDRB sebesar 11.79 persen, atau tercapai sebesar 85.49 persen dari target RPJMD.
Sementara itu kontribusi sektor perdagangan terhadap PDRB 5.40 persen, atau tercapai sebesar 84.83 persen dari target RPJMD. Capaian sangat tinggi ada pada pertumbuhan nilai investasi PMDN yang menunjukkan capaian grafik sangat signifikan, yakni 310.00 persen.
Sedangkan untuk pertumbuhan UMK sendiri sudah mencapai 118.87 persen, dan tingkat ketersediaan pangan 99.81 persen. Keduanya mencatatkan rata-rata capaian kinerja pada 79.12 persen dan masuk predikat tinggi.
Yang cukup membanggakan ada pada capaian penekanan angka pengangguran terbuka, yaitu 123.53 persen dengan kategori tinggi.