Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Calon Wakil Bupati (Cawabup) dari Jalur Independen nomor urut satu, H Muhammad Ridha membagikan bubur kacang secara gratis kepada warga Tanjung Selur, Kecamatan Daha Barat, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).
Ketua Tim Pemenangan Rakat Mufakat, Ehsan, di Kandangan, mengatakan H Muhammad Ridha yang merupakan sosok sederhana dan merakyat, mendorong gerobak bubur kacang dan juga membagikan sendiri secara langsung kepada masyarakat.
Baca juga: Calon independen HSS gelar ziarah dan buka puasa
"Kedatangan Cawabup Independen mendapatkan sambutan heboh dan ramai dari warga sekitar, mulai dari orang tua sampai anak kecil ikut mengantri mendapatkan bubur kacang secara tertib, "katanya, saat memberikan keterangan beberapa waktu lalu.
Dijelaskan dia, apa yang dilakukan Cawabup H Muhammad Ridha, karena sesuai visi dan misi dan program yang diusung Pasangan Calon (Paslon) dari jalur independen, yaitu pemimpin bukannya untuk dilayani, tetapi untuk melayani masyarakat
Setelah usai membagikan bubur kacang gratis, H Muhammad Ridha menghadiri undangan berbuka puasa bersama di rumah salah satu warga, dan dilanjutkan sholat Magrib berjamaah di salah satu tempat ibadah.
Baca juga: Empat Partai Politik Rapatkan Barisan Dukung Independen HSS
Cawabup H Muhammad Ridha berpasangan dengan Calon Bupati HM Najamuddin atau dikenal dengan Nanang Buya, dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di HSS yang akan digelar 27 Juli 2018 mendatang, mencalonkan diri melalui jalur perseorangan atau independen dan juga didukung beberapa partai politik setempat.
Cawabup Independen Berbagi Bubur Gratis Untuk Warga
Rabu, 30 Mei 2018 22:29 WIB
Kedatangan Cawabup Independen mendapatkan sambutan heboh dan ramai dari warga sekitar, mulai dari orang tua sampai anak kecil ikut mengantri mendapatkan bubur kacang secara tertib,