Penetapan tersebut sesuai hasil rapat paripurna internal perihal pengumuman pembentukan susunan fraksi DPRD Kota Banjarmasin periode 2024-2029 di Banjarmasin, Selasa.
Baca juga: Yayasan Wasaka apresiasi "acil-acil" di Pasar Terapung Banjarmasin
Ketua Sementara DPRD Kota Banjarmasin Rudi Heriyadi usai rapat tersebut menyampaikan, tujuh fraksi tersebut sepakat terbentuk karena dua partai politik, yakni NasDem dan PPP bergabung ke fraksi lain.
Baca juga: Yayasan Wasaka apresiasi "acil-acil" di Pasar Terapung Banjarmasin
Ketua Sementara DPRD Kota Banjarmasin Rudi Heriyadi usai rapat tersebut menyampaikan, tujuh fraksi tersebut sepakat terbentuk karena dua partai politik, yakni NasDem dan PPP bergabung ke fraksi lain.
Untuk NasDem, ucap dia, karena hanya mendapatkan dua kursi legislatif bergabung ke Fraksi Gerindra yang memiliki enam kursi legislatif.
Sedangkan untuk PPP yang meraih satu kursi legislatif, ucapnya lagi, bergabung ke Fraksi PDI Perjuangan yang memiliki lima kursi legislatif.
Sementara itu, kata dia, fraksi yang terbentuk lainnya, yakni, Fraksi Golkar dengan tujuh kursi legislatif, Fraksi PAN dengan tujuh kursi legislatif, Fraksi PKS dengan enam kursi legislatif, Fraksi Demokrat dengan lima kursi legislatif dan Fraksi PKB dengan lima kursi legislatif.
Menurut dia, dengan sudah terbentuknya fraksi ini, maka pihaknya akan melanjutkan pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD), yakni, komisi, badan pembuatan peraturan daerah, badan anggaran, badan musyawarah dan badan kehormatan.
Baca juga: DPRD sepakat bangun Banjarmasin berkelanjutan masuki usia 498 tahun
Baca juga: DPRD sepakat bangun Banjarmasin berkelanjutan masuki usia 498 tahun
"Secepatnya kita bentuk itu, semua fraksi sedang melakukan koordinasi, untuk membagi anggotanya masuk di AKD," ujar Rudi.
Selain terkait itu, dia mengungkapkan, hal yang penting juga adalah penetapan secara definitif ketua DPRD dan tiga wakil pimpinan.
"Surat kita untuk penetapan ketua DPRD dan tiga wakil pimpinan lainnya sudah dikirim ke Gubernur Kalsel," ujarnya.
Adapun susunan pimpinan DPRD Kota Banjarmasin untuk periode 2024-2029 sesuai hasil Pileg 2023, yakni, Ketua DPRD Banjarmasin diperoleh Golkar karena memperoleh suara terbanyak, disusul wakil ketua diperoleh PAN, Gerindra dan PKS.
"Insya Allah semua berjalan lancar sesuai kemufakatan," kata Rudi.
Baca juga: Lapsus- DPRD gelar rapat paripurna Harjad ke-498 Kota Banjarmasin
Baca juga: Lapsus- DPRD gelar rapat paripurna Harjad ke-498 Kota Banjarmasin