"Dari 7.000 mahasiswa di ULM ini yang dapat bantuan dari berbagai program beasiswa, beasiswa IBFL Adaro yang terbaik," ujarnya pada acara Celebrating The Graduation of IBFL Batch 2 & Welcome of IBFL Batch 4 di Gedung Lecture Theater- Fakultas Ekonomi ULM Banjarmasin, Selasa (19/09).
Menurut dia, sebanyak 402 mahasiswa di kampusnya sangat beruntung meraih beasiswa IBFL Adaro hingga terjamin sampai lulus menjadi sarjana dengan durasi waktu empat tahun.
Tidak hanya memberikan beasiswa berupa dana untuk biaya kuliah, tetapi beasiswa IBFL juga memberikan pembinaan dan perluasan wawasan, mendorong mahasiswa aktif terlibat organisasi atau kerelawanan, mengadakan kegiatan pemagangan serta mendorong mahasiswa untuk terus berprestasi baik di bidang akademik maupun non-akademik.
Program beasiswa IBFL yang dilaksanakan oleh Adaro melalui Yayasan Adaro Bangun Negeri (YABN) telah bekerja sama dengan ULM sejak 2018 hingga kini sudah mencapai batch 4.
"Saya berpesan kepada para mahasiswa yang meraih beasiswa ini, manfaatkanlah sebaik-baiknya, ini adalah kesempatan emas yang tidak mungkin terulang lagi," ujarnya.
Karenanya dia berharap, jangan lengah, semangat untuk berkompetisi meraih kesuksesan di masa akan datang.
"Harusnya semua yang mendapatkan beasiswa IBFL Adaro ini bisa menjadi lulusan terbaik di semua fakultas," ucapnya.
Rektor ULM pun meminta semua mahasiswa untuk bertekad menjadi yang terbaik.
"Ini bisa dicapai jika penuh kedisiplinan dan memanajemen hidup dengan baik," paparnya.
Ia juga menyampaikan Adaro merupakan mitra strategis ULM dalam rangka membangun peradaban kualitas sumber daya manusia yang diperlukan bangsa Indonesia dan dunia untuk masa akan datang.
"Karenanya ini kita harap bisa terus berlanjut, hingga banyak anak bangsa yang bisa ditolong mewujudkan cita-citanya," tutur Prof. Alim.
Pada kesempatan itu, dilepas secara resmi sebanyak 125 orang mahasiswa penerima beasiswa adaro IBFL batch 2 atau angkatan 2019 yang sudah lulus menjadi sarjana ULM.
Dalam momen kegiatan itu juga Rektor ULM sempat menangis haru saat menerima secara resmi sebanyak 100 mahasiswa penerima beasiswa IBFL Adaro batch 4 dengan total beasiswa sebesar Rp11, 8 miliar.
“Saya mewakili seluruh Civitas Akademika ULM, merasa bangga dan berterima kasih atas komitmen Adaro untuk menentukan masa depan anak bangsa Indonesia yang sednag belajar di ULM,” ujarnya sambil terisak.