Batulicin, (Antara) - Bupati Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, Mardani H. Maming menghadiri peringatan HUT Ikatan Gurus Taman Kanak-kanak Indonesia yang ke 66.
Kedatangan Bupati Mardani H Maming bersama rombongan disambut dengan kalungan karangan bunga dari Murid TK. Suasana pun menjadi sangat ramai saat orang nomor satu di "Bumi Bersujud" tersebut memasuki ruangan Aula SMAN 1 Simpang Empat yang dipenuhi ratusan guru-guru TK se-Kabupaten Tanah Bumbu.
"Selamat ulang tahun ke 66 kepada IGTKI. Keberadaan IGTKI di Tanah Bumbu sangat membantu memerintah daerah dalam hal penyelenggaraan dunia pendidikan," kata Bupati, di Batulicin.
Pada kesempatan itu pula Bupati mengajak guru-guru TK yang tergabung dalam IGTKI untuk berdialog seputar permasalahan yang dihadapi selama ini.
Dialog ini untuk mengetahui permasalahan apa saja yang dihadapi oleh IGTKI dan akan dicarikan pemecahan masalahnya, ujar Bupati.
Sejumlah guru menyambut baik dengan adanya dialog antara Bupati Tanah Bumbu dan juga IGTKI. Sejumlah permasalahn pun disampaikan seperti halnya fasilitas pendukung berupa laptop yang belum di miliki lembaga TK.
"Kami minta agar pemerintah daerah mengadakan laptop untuk TK. Sehingga dalam hal pelaporan kegiatan di TK menjadi mudah," kata salah satu perwakilan dari guru TK.
Menanggapi hal tersebut, Bupati Mardani H Maming langsung memberikan jawaban akan memberikan laptop untuk lembaga TK di Tanbu sebanyak 12 Laptop yang disesuaikan peruntukannya.
Salah satu guru TK juga menyampaikan peran pemerintah daerah dalam hal membantu guru-guru TK di Tanbu sangatlah luar biasa. Salah satunya yaitu dengan dinaikannya honor guru menjadi Rp700 ribu perbulan yang sebelumnya hanya Rp500 ribu perbulan.
Bupati Tanbu Hadiri HUT IGTKI ke 66
Sabtu, 4 Juni 2016 15:37 WIB
Selamat ulang tahun ke 66 kepada IGTKI. Keberadaan IGTKI di Tanah Bumbu sangat membantu memerintah daerah dalam hal penyelenggaraan dunia pendidikan