Hulu Sungai Selatan (ANTARA) - Bupati Hulu Sungai Selatan H Achmad Fikry menyerahkan dana hibah sekitar Rp1,2 miliar kepada organisasi kepemudaan dan olahraga sebagai wujud dukungan dari pemerintah daerah.
“Bantuan ini diberikan dengan tujuan pembinaan di organisasi kepemudaan dan para atlet olahraga kabupaten,” ucap Achmad di Hulu Sungai Selatan, Senin.
Baca juga: Bupati HSS berharap dana hibah bermanfaat dukungan kegiatan organisasi
Achmad menyerahkan dana hibah tersebut langsung ke setiap sekretariat organisasi kepemudaan dan olahraga.
Organisasi yang mendapatkan dana hibah, yakni Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) HSS sebesar Rp750.000.000, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) HSS mencapai Rp142.000.000 dan National Paralympic Committee (NPC) HSS sekitar Rp363.098.750.
Melalui bantuan itu, Achmad berharap agar seluruh program yang telah dibuat dapat berjalan dalam rangka mendukung Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Pemkab Hulu Sungai Selatan.
“Semoga komunikasi kota ini terus berjalan, walaupun ada keterbatasan tapi kita tetap utamakan skala prioritas untuk membantu pembangunan daerah kita,” ucap Achmad.
Baca juga: Bupati HSS serahkan dana hibah untuk MUI dan DMI
Achmad menuturkan agar para pihak organisasi yang menerima dana bantuan dapat menjalankan amanah dan mempertanggungjawabkan dengan sebaik mungkin.
Sementara itu, Ketua organisasi KONI HSS Rahmad Hidayat mengapresiasi dukungan Pemerintah Kabupaten HSS untuk kemajuan organisasi kepemudaan dan olahraga.
“Dengan bantuan ini kami memiliki tekad untuk lebih meningkatkan prestasi di bidang olahraga demi mengharumkan nama Kabupaten Hulu Sungai Selatan,” tuturnya.
Rahmad berharap melalui peran pemerintah setempat ia dapat bekerja lebih baik untuk memajukan olahraga khusus nya menciptakan bibit-bibit atlet yang unggul.
Baca juga: Bupati HSS serahkan dana hibah untuk tempat ibadah