Marabahan (ANTARA) - Penjabat (Pj) Bupati Barito Kuala (Batola), Kalimantan Selatan Mujiyat berharap momentum hari jadi Desa Kolam Kiri Dalam bisa menjadi momentum untuk berintropeksi dan memupuk silaturahmi serta kebersamaan antar masyarakat dalam membangun Desa.
"Saya mengucapkan selamat kepada masyarakat Desa Kolam Kiri Dalam yang berulang tahun hari ini," ujar Mujiyat, Minggu (15/1/2023).
Mujiyat mengaku sengaja ke Desa Kolam Kiri Dalam naik trail untuk memetakan kondisi jalan di Barito Kuala ini.
Mujiyat juga sampaikan melalui turun ke desa semacam ini, dirinya bisa bertemu langsung dengan masyarakat dan mendengarkan apa yang diharapkan masyarakat.
"Sekecil apapun harapan masyarakat saya berupaya maksimal untuk mewujudkannya," ucapnya.
Saat tiba di lokasi acara rombongan Penjabat Bupati Batola menggunakan motor trail dan disambut langsung Camat Barambai dan Kepala Desa Kolam Kiri Dalam.
Pada kesempatan itu Penjabat Bupati Batola diminta untuk memotong pita sebagai tanda diresmikannya Gedung Serbaguna Sambung Roso milik Desa Kolam Kiri Dalam.
Mujiyat berharap momentum hari jadi menjadi intropeksi dan silaturahmi
Selasa, 17 Januari 2023 12:27 WIB
Saya mengucapkan selamat kepada masyarakat Desa Kolam Kiri Dalam yang berulang tahun hari ini,