Paringin (ANTARA) - Dinilai banyak inovasi daerah, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kabupaten Paser, Provinsi Kalimantan Timur, sambangi Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Kabupaten Balangan di Provinsi Kalimantan Selatan, Selasa (3/11).
Kepala Bidang Penelitian dan Pengembangan Bappedalitbang Kabupaten Paser, Syarif Fuadi mengatakan terkait beberapa inovasi dan teknologi yang sedang dikerjakan, dalam hal ini mendapat banyak masukan dari Kabupaten Balangan, yang kemudian akan digali lagi.
"Mudah-mudahan kedepannya dapat bekerja sama, bersinergi, berkolaborasi dengan Balitbangda Kabupaten Balangan akan berlanjut," harapnya.
Sementara itu, Sekretaris Bappedalitbang Kabupaten Paser, Soraya menjelaskan, maksud kedatangan mereka ke kabupaten berjuluk Bumi Sanggam, dalam rangka studi tiru, guna pembelajaran dan sharing terkait inovasi dan teknologi.
"Kami menemukan banyak hal yang dapat menunjang kegiatan kami, terkait inovasi. Karena Kabupaten Balangan sudah banyak melakukan inovasi dan dapat kita contoh. Sehingga dapat diambil sebagai bahan pertimbangan dan bahan untuk berproses ke depan bagi Kabupaten Paser," Ucapnya.
Kabupaten Balangan lanjutnya, merupakan kabupaten yang termuda di Kalimantan Selatan bersama Kabupaten Tanah Bumbu, akan tetapi banyak kemajuan yang telah dicapai, sehingga Pemerintah Kabupaten Paser tak segan-segan untuk belajar dari kabupaten yang bahkan jauh lebih muda.
Disampaikan Kepala Balitbangda Kabupaten Balangan, Aidinnor sebuah apresiasi terkait kedatangan tamu studi tiru dari Bappedalitbang Kabupaten Paser, Kalimantan Timur.
"Kami sangat mengapresiasi kedatangan mereka yang ingin mengetahui bagaimana kegiatan di Balitbangda Kabupaten Balangan," ujarnya.
Aidinnor mengatakan, paparan yang disampaikan diantaranya berkenaan dengan kajian dan perencanaan, baik yang sudah dilakukan di Tahun 2020 maupun yang akan dilaksanakan di Tahun 2021.
Selain itu juga memberikan informasi adanya kebun raya di Balangan, sudah sejauh mana perkembangan dan progresnya, kemudian memberikan paparan mengenai inovasi daerah, pungkasnya.
Dinilai banyak inovasi, Bappedalitbang Paser kunjungi Bumi Sanggam
Selasa, 3 November 2020 22:44 WIB
Kami menemukan banyak hal yang dapat menunjang kegiatan kami, terkait inovasi. Karena Kabupaten Balangan sudah banyak melakukan inovasi