Kandangan (ANTARA) - Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Achmad Fikry melantik dan mengambil sumpah jabatan 19 orang pejabat, terdiri dari lima pejabat pimpinan tinggi pratama dan 14 orang pejabat administrator di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS, bertempat di Pendopo Kabupaten setempat.
Ia mengatakan, seorang pejabat pimpinan tinggi pratama mempunyai fungsi memimpin, sekaligus memberikan motivasi pada jajaran di bawahnya, dan pejabat administrator bertanggung jawab memimpin seluruh pelayanan publik serta administrasi pemerintahan dan pembangunan di unit kerjanya.
"Penempatan pejabat pimpinan tinggi pratama dan pejabat administrator melalui proses dan pertimbangan yang matang," katanya, dalam sambutan pelantikan, Senin (7/9) pagi.
Dijelaskan dia, proses tahap pertama yaitu asessment dari lembaga independent yakni dari Universitas Lambung Mangkurat(ULM), ada pendalaman awal, seleksi dan dilanjutkan dengan pendalaman akhir oleh pihaknya bersama Wakil Bupati dan Sekda HSS.
Baca juga: 210 ASN HSS terima SK kenaikan pangkat
Bahkan untuk Jabatan Kepala Dinas Dukcapil, harus disampaikan ke Kementerian Dalam Negeri untuk diangkat dan dibuatkan Surat Keputusan (SK) Mendagri.
Proses yang ada, memberikan kesempatan pada semua Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memenuhi syarat untuk mengikuti seleksi ini, sehingga hasil yang akan dicapai dinilai berdasarkan kemampuan dan kompetensi masing-masing ASN.
Lima pejabat pimpinan tinggi pratama yang dilantik diantaranya, Bardamaini S Sos yang sebelumnya menjabat Kabag Ekobang dan TU dipromosilkan menjadi Kepala Dinas (Kadis) DisDukcapil.
H Nanang FMN yang sebelumnya menjabat Sekretaris Bakeuda, dipromosikan menjadi Kepala Bakeuda, Hj Rahmawaty ST MT yang sebelumnya menjabat Kabag Orpad dipromosikan menjadi Kadis Kominfo.
Susilo Adianto yang sebelumnya menjabat Camat Sungai Raya dipromosikan menjadi Kadis PMD dan Ronaldy Prana Putra yang sebelumnya menjabat Camat Kandangan, dipromosikan menjadi Kepala Dispera KPLH HSS.
Sedang keempat belas Pejabat Administrator bagian dari promosi dan mutasi yang terjadi di beberapa OPD, seperti di Sekretariat Daerah, Sekretariat DPRD, Dinas PUTR, Dinas Ketahanan Pangan, Dinkes, Dinas PMD, Diskomifo.
Selain itu, di Dinas Pertanian, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan serta Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak HSS.
Keempat belas pejabat tersebut, antaralain Auliya Sofi Azmi di jabatan baru Kepala Bagian ORPAD Setda, Rina Juleli Sekretaris Dinas Kesehatan, Eko Harjidi Putra Kepala Bagian Perekonomian, Pembangunan dan Tata Usaha Setda.
Baca juga: 45 pejabat Pemkab HSS dilantik, berikut ini terlampir daftar lengkapnya
H Zaini Fahri Kabag Perundang-undangan, Persidangan dan Humas Sekretariat DPRD, Fitri di jabatan Kepala Bagian Hukum dan Perundang-undangan Setda, Muhammad Arifin Sekretaris Dinas Pertanian.
H Asliansyah di jabatan Sekretaris Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, M Noor Alfiansyah Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Subagyo Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang.
M Adib Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan, Hanti Wahyuningsih Sekretaris Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Bardiana Hernani Kepala Bidang PPIP Dinas Komunikasi dan Informatika.
Selanjutnya, H Yuliansyah Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat Desa Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, dan terakhir Rahmat Hidayat diangkat di jabatan baru sebagai Kepala Bidang Sumber Daya Air Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang.
19 pejabat di lingkungan Pemkab HSS dilantik dan diambil sumpah
Senin, 7 September 2020 19:42 WIB
Proses yang ada, memberikan kesempatan pada semua Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memenuhi syarat untuk mengikuti seleksi ini, sehingga hasil yang akan dicapai dinilai berdasarkan kemampuan dan kompetensi ASN,