Barabai (ANTARA) - Kegiatan Safari Maulid Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) yang ketiga di tahun ini bertempat di Masjid Sirajutthalibin Desa Tabudarat, kecamatan Labuan Amas Selatan (LAS), Kamis (7/11).
Dalam sambutannya Bupati mengatakan, kegiatan safari maulid ini merupakan momentum bagi diri pribadinya untuk bertemu dengan masyarakat di Desa Taburarat.
Baca juga: Rebut HST satu, Faqih positif berpasangan Yazid Dukcapil
"Kegiatan ini rutin setiap tahun selalu dilaksanakan secara bergiliran, di setiap kecamatan yang biasa disebut dengan Safari Maulid dan ini adalah safari maulid yang ketiga bertepatan dengan 10 Rabiul Awal 1441 H," katanya.
Dijelaskan dia, tujuannya tidak lain adalah untuk membesarkan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW serta jajaran pemerintah juga akan terus merajut tali silaturahim dengan masyarakat tempat dilaksanaknya maulid.
Baca juga: Polres HST terima tanah hibah dari Pemkab
Wujud cinta kepada Rasulullah sebenarnya tidak sekedar memperingati maulid ini saja, tetapi yang lebih penting bagaimana semuanya bisa memaknai hari maulid itu sendiri.
Selanjutnya, Bupati mengatakan, masyarakat HST patut berbangga, bahwa gema peringatan maulid di daerah kita begitu besar, bahkan hal ini merupakan ciri khas daerah kita dengan tradisi maulid yang sangat kental.
Baca juga: Bupati HST panen perdana budidaya ikan papuyu
"Karena setiap hari dalam bulan Rabiul Awal di seluruh penjuru daerah selalu dipenuhi dengan peringatan maulid. Sungguh sesuatu yang perlu kita lestarikan bersama dalam rangka mewujudkan masyarakat Murakata yang agamis," ujar Bupati.
Kegiatan itu juga diisi tausiyah dari ustadz KH Abdul Khalik dan turut dihadiri Kasdim 1002, para Camat, Polsek, Koramil dan tokoh masyarakat.
Baca juga: Merapat ke PPP HST, H Zanie nyatakan merangkul semua kalangan
Baca juga: Kepala Bank Kalsel Barabai maju di Pilkada HST
Baca juga: Berry resmi ditetapkan menjadi Cawabup HST
Safari maulid Bupati HST ketiga di masjid Sirajutthalibin Tabudarat
Jumat, 8 November 2019 7:07 WIB
Kegiatan ini rutin setiap tahun selalu dilaksanakan secara bergiliran, di setiap kecamatan yang biasa disebut dengan Safari Maulid dan ini adalah safari maulid yang ketiga bertepatan dengan 10 Rabiul Awal 1441 H