Barabai, (Antaranews Kalsel) - Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah Kalimantan Selatan berjanji akan lebih fokus untuk memperbaiki jalan pegunungan yang kondisinya kini rusak berat dan sulit untuk dilalui sepeda motor maupun mobil.
Bupati Hulu Sungai Tengah Harun Nurassid di Barabai, Minggu, berharap pembangunan jalan tersebut bisa segera dilaksanakan karena kondisinya cukup parah.
"Kita akan meminta dukungan DPRD dan pihak terkait agar perbaikan jalan di sekitar pegunungan ini bisa terlaksana dengan cepat sehingga masyarakat pegunungan Meratus bisa menjual hasil pertanian dengan lebih mudah," katanya.
Pernyataan Harun tersebut disampaikan setelah dia bersama rombongan menempuh perjalanan yang relatif cukup sulit menuju Dusun Sungai Sulung, Desa Batu Panggung, Kecamatan Haruyan untuk meresmikan langgar Rahmatullah.
Perjalanan menuju daerah tersebut sangat memprihatinkan, selain becek juga relatif banyak lubang sehingga sangat membahayakan bagi pengguna jalan, terutama masyarakat sekitar pegunungan.
Menurut Harun, perbaikan jalan tersebut akan dilakasanakan secara bertahap dalam beberapa tahun anggaran, baik APBD maupun APBN.
Hal tersebut, tambah Harun, sesuai dengan harapan pemerintah daerah untuk membangun wilayah HST agar semakin maju baik dari segi SDM maupun dari segi infrastukturnya.
"Pemerintah selalu siap memfasilitasi pembangunan daerah, khususnya di wilayah Kabupaten HST," katanya.
Lebih lanjut, Harun mengharapkan kepada Dinas PU agar sesegera mungkin bisa melihat dan meninjau jalan yang rusak agar bisa ditindaklanjuti.
Ia berharap PU juga bisa memeriksa penyebab kerusakan jalan sehingga bisa ditindaklanjuti dengan program-program baik jangka pendek, menengah maupun jangka panjang.
"Masyarakat saya harap bisa lebih sabar karena perbaikan jalan tersebut harus melalui berbagai tahapan agar pembangunan infrastuktur bisa lebih baik dari sebelumnya," katanya.
Sebagian masyarakat di Kabupaten Hulu Sungai Tengah yang merupakan suku Dayak Meratus tinggal dan mencari mata pencaharian sehari-hari di pegunungan sehingga pembangunan infrastruktur jalan sangat diperlukan di daerah tersebut, terutama untuk menjual hasil kebun dan pertanian.
HST Bangun Jalanan Pegunungan
Minggu, 24 Maret 2013 12:53 WIB