Banjarbaru (ANTARA) - Kepolisian Resor Kota Banjarbaru, Polda Kalimantan Selatan membuka pasar murah yang diperuntukan bagi anggota termasuk Bhayangkari dengan menjual barang pokok lebih murah dari harga di pasaran.q
Kepala Kepolisian Resor Banjarbaru AKBP Pius X Febry Aceng Loda di Banjarbaru, Jumat mengatakan, berbagai bahan kebutuhan pokok dijual di pasar murah di aula Joglo Mapolres setempat.
"Pasar murah digelar sehari pada Kamis dan hampir seluruh barang kebutuhan pokok habis dibeli oleh anggota polisi termasuk ibu-ibu Bhayangkari," ujar Kapolres melalui keterangan tertulis Humas Polres.
Menurut Pius, pihaknya bekerja sama dengan pelaku UMKM untuk menyediakan barang kebutuhan pokok yang dijual lebih murah dari harga pasaran karena di subsidi agar bisa dibeli anggota dan keluarga.
Pius menyebutkan, digelarnya pasar murah bertujuan membantu anggota Polri khususnya di lingkup Polres Banjarbaru untuk memenuhi bahan pokok dengan harga lebih murah jika dibandingkan harga di pasaran.
"Harga bahan pokok yang dijual memang lebih murah karena telah disubsidi oleh pejabat utama baik kepala satuan maupun kapolsek untuk membantu anggota membeli bahan pokok lebih murah," ucapnya.
Dikatakan Pius didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Banjarbaru Ira Pius Febry, selain harganya barang lebih murah juga dibagikan kupon gratis yang bisa ditukar dengan senilai barang yang dijual.
"Kami senang bisa melihat anggota polres dan keluarga membeli bahan pokok dengan harga lebih murah. Semoga membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan pokok yang harganya cukup tinggi," kata Pius.
Sementara itu, bahan kebutuhan pokok yang dijual dengan harga lebih murah mulai dari gula pasir, minyak goreng, beras, tepung, susu, kecap termasuk berbagai produk olahan yang siap disajikan.
Tak ketinggalan produk UMKM baik berupa makanan ringan termasuk sayuran seperti terong dan sawi yang semuanya habis dibeli anggota polres dan keluarganya yang senang dan gembira berbelanja.