Balangan, (Antaranews Kalsel) - Daya tarik Sepakbola Piala Eropa 2016 cukup besar, tak terkecuali bagi warga di Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan, terlebih pada pertandingan puncak Final Piala Eropa 2016, Senin (11/7) sekitar pukul 03.00 Wita.
Final Piala Eropa 2016 yang mempertemukan tim tuan rumah Perancis berhadapan dengan tim Portugal menjadi daya tarik tersendiri.
Selain pertandingan yang mempertemukan para pemain bintang kelas dunia, pertandingan empat tahunan kali ini juga merupakan pembuktian Christian Ronaldo (CR7) yang merupakan idola banyak penggemar sepakbola, baik anak-anak hingga dewasa, bahkan para kaum hawa.
Rusdin Ketua Pena Real Madrid Indonesia (PRMI) Balangan mengatakan, cukup senang karena sang mega bintang Real Madrid CR7 berada di babak final, meski harus diganti karena cedera pada menit ke 24.
"Tentunya sangat senang, karena meski sempat khawatir karena CR7 cedera, namun Pepe dan kawan-kawan bisa menang di menit ke 109 pertambahan waktu," ujarnya.
Sementara itu Kabid Olahraga Disporaparbud Balangan, H Fahri mengungkapkan, acara nonbar di Balangan bukti bahwa antusias warga terhadap olahraga yang paling digemari di dunia cukup tinggi.
"Kita berharap ajang sepakbola yang mendunia ini tak hanya untuk dinikmati, namun mampu memberi semangat bagi Tim Nasional kita, serta tim Balangan sendiri, untuk terus meraih prestasi tertinggi," sampainya.
Untuk diketahui, acara nonbar sendiri dilaksanakan di beberapa wilayah di bumi sanggam, diantaranya, halaman KONI Balangan, Kecamatan Paringin Selatan, bahkan disediakan kolak gratis untuk para pengunjung, serta jagung bakar.
Untuk Kecamatan Paringin di Depan Wisma Manyandar, Home Base PRMI Balangan atau para Fans Madrid Balangan, Kariwaya Warung Kuliner (KWK) Paringin Kota.
Di Kecamatan Juai di Desa Galumbang, dan Di Kecamatan Batumandi di Balai Desa Mantimin, dan di pasar Batumandi, serta di berbagai desa di delapan kecamatan di Balangan.
Hasil pertandingan sendiri dimenangkan oleh Protugal dengan keunggulan satu gol yang dilesakkan oleh Eder pada menit ke 109 babak pertambahan waktu, karena di dua babak waktu normal skor tetap imbang tanpa gol.
Portugal berhak meraih titel juara Piala Eropa 2016 untuk yang petama kalinya, sementara itu, CR7 harus ditarik keluar dimenit ke 25 karena cedera lutut setelah di tekel pemain perancis Payet dimenit ke 7 pertandingan babak pertama.
Susunan pemain, Portugal (4-3-1-2) Rui Patricio, Raphael Guerreiro, Pepe, Jose Fonte, Cedric Soares; William Carvalho, Joao Mario, Renato Sanches (Eder 79'), Adrien Silva (Joao Moutinho 66'), Luis Nani, Cristiano Ronaldo (Ricardo Quaresma 25').
Perancis (4-2-3-1) Hugo Lloris, Bacary Sagna, Laurent Koscielny, Samuel Umtiti, Patrice Evra, Balise Matuidi, Paul Pogba, Moussa Sissoko (Anthony Martial 110'), Antoine Griezmann, Dimitri Payet (Kingsley Coman 58'), Olivier Giroud (Andre-Pierre Gignac 79').