Banjarmasin (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) ingin daerahnya sukses prestasi sebagai tuan rumah ajang Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) XVIII tahun 2023 yang dihelat November mendatang.
"Selain sukses sebagai penyelenggara tentu kita ingin berprestasi juga di setiap cabang olahraga yang dipertandingkan," kata Staf Ahli Gubernur Kalsel Bidang Kemasyarakatan dan SDM Husnul Khatimah di Banjarmasin, Kamis.
Baca juga: ULM gelorakan ajang POMNAS XVIII pertandingkan 16 cabor
Sebagaimana pesan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor, ungkap dia, atlet Kalsel harus mempunyai motivasi lebih untuk memberikan prestasi tinggi.
Apalagi dengan dukungan masyarakat sebagai tuan rumah ketika bertanding nanti diharapkan bisa menjadi penyemangat memenangkan setiap laga.
Husnul menyebut para mahasiswa yang notabene anak muda wajib memiliki semangat juang pantang menyerah tanpa memikirkan hasilnya.
"Yang penting kerahkan kemampuan maksimal, urusan hasil belakangan karena kalah menang biasa dalam pertandingan olahraga," tegasnya.
Pemerintah daerah sendiri diakuinya mendukung penuh penyelenggaraan POMNAS yang diyakini turut mendongkrak sektor ekonomi dari kehadiran 10 ribu mahasiswa kontingen seluruh provinsi di Indonesia.
POMNAS tahun ini mempertandingkan 16 cabang olahraga (cabor) yaitu atletik, panjat tebing, renang, karate, gulat, tae kwon do, tenis lapangan, kempo, catur, pencak silat, bridge, sepak takraw, futsal, bulu tangkis, bola basket dan bola voli pasir.
Baca juga: POMNAS 2023 tingkatkan sektor pariwisata Kalsel
Pada POMNAS ke-17 di Sumatera Barat, Kalsel hanya mampu berada di peringkat 22 dari 34 provinsi dengan meraih satu medali perak dan tujuh perunggu.
Sedangkan DKI Jakarta kala itu keluar sebagai juara umum memperoleh 49 emas, 33 perak, dan 33 perunggu.
Sebelumnya Universitas Lambung Mangkurat (ULM) sebagai co-host telah menggelar soft launching POMNAS XVIII 2023 menandai dimulainya rangkaian acara menuju POMNAS.
Baca juga: 10 ribu mahasiswa terlibat pada POMNAS Kalsel 2023
Kalsel ingin sukses prestasi sebagai tuan rumah POMNAS XVIII
Kamis, 1 Juni 2023 7:21 WIB
Selain sukses sebagai penyelenggara tentu kita ingin berprestasi juga di setiap cabang olahraga yang dipertandingkan,