Amuntai, (Antaranews Kalsel) - Kepolisian Resort Hulu Sungai Utara menggelar apel besar pasukan Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (PAM TPS) untuk Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Kalimantan Selatan.
Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) Abdul Wahid saat memimpin apel di Lapangan Pahlawan Amuntai, Kamis, mengharapkan berbagai satuan keamanan yang tergabung dalam PAM TPS berkomitmen, berkoordinasi dan bekerja sama untuk mensukseskan Pilkada.
"Menjadi kewajiban kita bersama untuk mensukseskan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur, namun PAM TPS di tuntut peran yang lebih besar untuk menjaga keamanan," ujar Wahid.
Wahid meminta PAM TPS antar satuan maupun tingkatan bisa saling berkoordinasi dalam melaksanakan pengamanan agar setiap gangguan keamanan selama Pilkada berlangsung bisa cepat teratasi, kalau perlu di cegah.
Wahid mengatakan penempatan PAM TPS yang diantaranya terdiri dari personil kepolisian, linmas, satpol PP dan TNI ditempatkan bervariasi jumlah personil disesuaikan tingkat kerawanan TPS.
Berdasarkan pemetaan aparat kepolisian, sambung Wahid, kondisi keamanan TPS di Kabupaten HSU dibagi empat kategori, yakni TPS aman, TPA rawan satu, TPA rawan dua dan TPS khusus.
Pada Apel Besar itu, Bupati didampingi Kapolres HSU AKBP Abrianto Pardede memeriksa satu persatu barisan satuan PAM TPS pada apel besar dan menyempatkan berbincang dengan beberapa personil yang sempat menarik perhatian di antara barisan.
Seiring Apel Besar PAM TPS ini, dilakukan Penandatangan komitmen bersama untuk mensukseskan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel oleh Bupati Abdul Wahid, Ketua DPRD, Kapolres, Komandan Kodim 1001 Amuntai -Balangan, Kepala Kejaksaan Negeri, Kepala Pengadilan Amuntai, Ketua KPUD dan Ketua Panwaslih.