Balangan (Antaranews Kalsel) - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan, memilih maskot Pilkada Balangan 2015 dalam bentuk maskot benteng tundakan.
Pegawai Sekretariat KPU Balangan Hairil Rifhani mengatakan, bentuk yang di gambarkan maskot ini adalah bentuk Benteng Tundakan. Benteng tundakan dianggap mewakili sebagai maskot Pilkada Kabupaten Balangan.
Dengan mengambil semangat perjuangan masyarakat Balangan itulah kita ingin membangkitkan lagi semangat perjuangannya, dalam event pilkada Kabupaten Balangan ini, ujarnya.
Maskot ini juga sekaligus mempromosikan akan sejarah dari Benteng Tundakan lebih luas lagi. Namun tentunya dalam semangat yang berbeda, semangat untuk memilih pemimpin banua yang jujur, tangguh, adil dan “SANGGAMâ€.
Yaitu pemimpin daerah yang mempunyai Kesanggupan melaksanakan pembangunan yang didasari oleh keikhlasan Sanggup Begawi Gasan Masyarakat (SANGGAM).
Bentuk benteng juga mensosialisasikan akan pilkada balangan tersebut, dengan karakter maskot yang memasukan surat suara pada kotak suara dan memegang paku coblos serta jari kelingking yang ada tintanya cukup mewakili untuk pesan yang disampaikan KPU akan sosialisasi Pilkada tersebut kepada masyarakat
Kain sarung sasirangan pada maskot juga ingin menyampaikan dan mengangkat kearifan budaya lokal akan batik khas Kalimantan Selatan.
Gambar maskot tersenyum dengan mata terbuka lebar juga memaknai Pilkada ini kita jalani dengan senang, gembira dan aman, dan transparan.
Warna-warna yang digunakan menggunakan warna-warna cerah dominan seperti merah, yaitu merah bata pada benteng, warna merah diartikan selain warna bata itu sendiri namun mempunyai makna tersendiri yang diartikan suatu keberanian, keberanian dalam mengambil keputusan nantinya untuk memilih calon yang benar-benar dari hati nurani.
Selain itu juga dimaknai dengan keberanian KPU sebagai penyelenggara dengan bersikap bersih, jujur, adil, dan bijaksana.