Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Pemko Banjarmasin menggelar pameran batu akik yang akan berlangsung selama lima hari dari tanggal 11-12 Juni 2015 di sekitar Menara Pandang jalan Piere Tendean Banjarmasin.
Rilis Humas Pemko Banjarmasin yang diterima Antaranews Kalsel, Kamis menyebutkan pameran yang akan dilaksanakan hingga Jumat (12/6) ini secara resmi dibuka Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin H Zulfadli Gazali, Senin (8/6) .
"Saya berharap, melalui pameran batu akik ini, dapat meningkatkan produksi ekonomi kerakyatan terutama untuk pengrajin batu akik dan pengrajin amban atau ikat yang ada di kota Banjarmasin, " ujar Zulfadli.
Dijelaskan Kota Banjarmasin sebagai ibukota Provinsi Kalimantan Selatan juga merupakan kota dagang dan daerah transit, hal tersebut merupakan potensi yang sangat besar untuk dikembangkan misalnya di bidang perdagangan.
Menurut Zulfadli guna mendukung pelaku dunia usaha khususnya usaha kecil, Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin menghimpun pelaku dunia usaha yang saat ini sedang banyak diminati sebagian besar masyarakat, yaitu batu akik.
Sementara itu, disela-sela kesibukan setelah melakukan pemancangan tiang pertama pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah Kota Banjarmasin Sultan Suriansyah, Wali Kota Banjarmasin H Muhidin didampingi Wakil Walikota HM Irwan Anshari juga menyempatkan diri mengunjungi lokasi pameran batu akik ini.
H Muhidin juga membeli beberapa cincin terutama jenis lokal Red Borneo dari beberapa stand yang dikunjungi./e
Pemko Banjarmasin Gelar Pameran Batu Akik
Jumat, 12 Juni 2015 16:12 WIB