Kandangan (ANTARA) - Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Achmad Fikry, menyampaikan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS akan mencanangkan Program Lanjut Usia (Lansia) Asuh, sebagai wujud perhatian terhadap lansia di Kabupaten HSS.
Ia mengatakan, bahwa para lansia adalah orang tua yang sebaiknya dilindungi, dimuliakan dan lebih diperhatikan dan yang sangat dibutuhkan pada saat usia mereka saat ini adalah perhatian, walaupun itu sekedar teman bicara.
"Pemkab HSS dari semula sangat memperhatikan masalah warga lansia ini, sehingga akan senantiasa diprioritaskan dalam setiap pemberian bantuan sosial. Termasuk, ke depannya juga Pemkab HSS malah akan mencanangkan Program Lansia Asuh tersebut," katanya, saat memberikan sambutan dalam Safari Ramadhan Pemkab HSS, bertempat di Langgar Nurul Yaqin, Desa Telaga Langsat, Jum'at (10/5) sore.
Baca juga: Warga Telaga Langsat Sambut Bupati Safari Ramadhan
Dijelaskan dia, namun itu semua tidak cukup hanya dengan program pemerintah, tetapi harus pula didukung dengan perhatian dan peran serta masyarakat dalam memperhatikan sesama tetangga, terutama yang berusia lanjut dan hidup sebatang kara.
Begitupula, dukungan itulah yang sedang dipupuk dalam semangat Safari Ramadhan, karena banyak hal positif yang bisa dipetik, termasuk salah satunya mempererat silaturrahmi.
Sebelumnya, Bupati HSS menyerahkan bantuan kepada para lansia dan penyandang disabilitas, bantuan yang diserahkan berupa sembako untuk 18 orang lansia dan 15 orang penyandang disabilitas.
Adapula penyerahan Kartu Jaminan Hidup (KJH) bagi para lansia dan yang menarik penyerahan ini juga didampingi oleh dua orang dari Kementerian Sosial yang kebetulan ikut Safari Ramadhan di HSS dan turut pula diserahkan bantuan dari Bank Kalsel Syariah Kandangan kepada Panitia Langgar dan masyarakat.
Baca juga: Perhatian dan komitmen sejahterakan lansia Achmad Fikry makin dicintai
Ustadz H. Muhammad Riduan, dalam tausiyahnya mengatakan tentang orang-orang yang dirindukan oleh surga, salah satunya adalah orang yang gemar membaca Al-Qur'an dan memberi makan orang miskin.
"Kebetulan dua hal tersebut diadopsi dalam program pemkab HSS, yakni pemberian bantuan kepada para lansia ini dan kebijakan bagi para ASN sebelum melaksanakan aktifitas di kantor agar membaca Al-Qur'an sedikitnya lima menit," katanya.
Turut berhadir, Penjabat Sekda HSS H Hubriansyah, para asisten dan para kepala OPD, ketua MUI Kecamatan Telaga Langsat, pemimpin Bank Kalsel Syariah Kandangan, kepala desa dan warga sekitar.