Kandangan (ANTARA) - Seorang anak warga Desa Banjarbaru, Kecamatan Daha Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan N M Rafa Elnazmi (4) meninggal dunia setelah tenggelam di sungai tidak jauh dari tempat tinggalnya,
Rafa ditemukan setelah beberapa warga sekitar mencari dengan menyelam dan menyusuri sungai tersebut, setelah ibu korban meminta tolong, diduga anaknya tenggelam di sungai.
Kapolres HSS AKBP Dedy Eka Jaya melalui Kapolsek Daha Selatan Iptu Helmi Wansyah, di Negara Jum'at (12/4) mengatakan, korban dilaporkan meninggal pada pukul 17.00 Wita, di Sungai kecil di pinggir jalan Desa Banjarbaru.
Baca juga: Polres HSS gelar tabligh akbar jelar Pemilu 2019
Peristiwa tersebut berawal, siang itu korban bermain dengan temannya di titian atau jembatan kecil berseberangan dengan rumahnya.
Beberapa saat kemudian, ibu korban mencari dan menanyakan kepada teman-temannya, tentang keberadaan Rafa.
"Berdasarkan informasi temannya, Rafa bermain di titian yang berseberangan dengan rumahnya. Saat itu juga sang ibu langsung menuju ke lokasi dan ternyata hanya menemukan sandal putranya," katanya.
Saat itu juga, ibu dan warga melakukan pencarian dengan menyisir sungai, hingga ditemukan korban sudah meninggal.
Diduga saat bermain, tanpa sepengetahuan temannya, Rafa loncat ke sungai dan tenggelam terbawa arus.
Rafa pun akhirnya dilarikan ke RS Daha Sejahtera untuk divisum. Dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan ataupun tindak pidana pada tubuh korban. Jenazah kemudian dibawa pulang ke rumah keluarganya.