Banjarmasin (ANTARA) - Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Tapin mengadakan bimbingan teknis (bimtek) bagi kader dari Kecamatan Bakarangan dan Bungur guna meningkatkan kapasitas kader TP PKK di tingkat desa.
Ketua TP PKK Kabupaten Tapin Masrupah Syarifuddin mengatakan pentingnya peran kader dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat desa.
Baca juga: Tim PKK Tapin kunjungi Desa Dieng Kulon, Jateng terkait transformasi Posyandu
“Ini adalah langkah konkret untuk meningkatkan kapasitas kader PKK, saya ingin setiap peserta memahami materi dengan serius dan menjadikannya bekal untuk mendukung program pemberdayaan di desa masing-masing,” ujarnya di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Selasa.
Masrupah berharap bimtek menghasilkan kader yang tidak hanya kompeten, tetapi juga mampu membawa perubahan positif bagi desa-desa di Kecamatan Bakarangan dan Bungur.
Sementara itu Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Tapin Rahmadi menyebutkan kegiatan ini menjadi langkah penting dalam mengatasi sejumlah tantangan yang dihadapi kader di lapangan, termasuk kualitas sumber daya manusia (SDM), keterbatasan fasilitas, serta minimnya dukungan masyarakat dan dana kegiatan.
Baca juga: Tapin serap strategi pemberdayaan keluarga saat Rakornas PKK
“Bimbingan teknis ini mampu meningkatkan wawasan, pengetahuan, dan keterampilan kader dalam menjalankan tugasnya," ucapnya.
Selain itu, kata dia, kader desa juga diharapkan dapat aktif dalam perencanaan pembangunan melalui musrenbang desa,” ujar Rahmadi.
Ia menjelaskan pelatihan ini mencakup berbagai materi, mulai dari manajemen organisasi hingga pemberdayaan ekonomi keluarga dan peningkatan kualitas kesehatan masyarakat.
Dengan menghadirkan narasumber yang ahli di bidangnya, kader diharapkan mampu berinovasi dalam menciptakan keluarga yang mandiri dan sejahtera.
Baca juga: Pemkab Tapin optimalkan kader PKK manfaatkan teknologi cegah stunting