Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Kepolisian Daerah Polda Kalsel, dalam pelaksanaan Program Prioritas Kapolri Promoter Tahap 1, 100 hari kerja Kapolri melakukan pemusnahan sabu-sabu seberat 3.118.84 gram.
"Ribuan gram sabu-sabu yang dimusnahkan itu hasil perang melawan kejahatan Narkoba di wilayah Kalsel yang dilakukan jajarannya," kata Kapolda Kalsel Brigjen Pol Erwin Triwanto SIK di Banjarmasin, Kamis.
Dia mengatakan, barang bukti sabu-sabu yang dimusnahkan itu hasil pengungkapan jajarannya selama kurun waktu tiga bulan.
Pemusnahan barang bukti narkotika itu dilakukan sesuai dengan amanat UU No 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika, di mana pemusnahan bisa dilakukan ditingkat penyidikan dengan menyisihkan simple untuk proses hukum tersangka.
Selain itu juga, kegiatan tersebut juga sebagai bentuk pelaksanaan Program 100 Hari Kerja Kapolri untuk memerangi kejahatan Narkoba.
Perang melawan Narkoba memerlukan kerja sama dari semua pihak, termasuk peran aktif masyarakat yang mau memberikan informasi terkait adanya kejahatan Narkoba.
Orang nomor satu di jajaran Polda Kalsel itu juga mengatakan, selain memusnahkan sabu-sabu seberat 3.118.84 gram, juga memusnahkan ekstasi jenis Ineks sebanyak 1.000 butir, ganja seberat 49,30 gram dan minuman keras sebanyak 1.587 botol dan 96 kaleng.
Pemusnahan barang bukti narkotika dan obat-obatan terlarang itu dilakukan pada Kamis pagi, sekitar pukul 09.00 WITA di halaman utama Polda Kalsel.
"Untuk sabu-sabu, ineks dan ganja dimusnahkan dengan cara di blender hingga menjadi seperti bubur dan dibuang ke selokan atau ke septi tang," tuturnya.
Sedangkan untuk minuman keras sebanyak 1.587 botol dan 96 kaleng dihancurkan menggunakan alat berat jenis stom dan dilindas hingga pecah dan hancur.
"Polda Kalsel akan terus melakukan pemberantas dan perang terhadap Narkoba sesuai amanat Kapolri agar Indonesia terlepas dari kejahatan Narkoba," tutur pria yang juga pernah menjabat sebagai Kapolda Yogyakarta itu.
Guna diketahui pemusnahan barang bukti tersebut dihadiri oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Kalsel, Kepala BNNP Kalsel, Kepala Balai Besar POM Kalsel, Wakapolda Kalsel dan Irwasda beserta pejabat utama Polda Kalsel.
Polda Kalsel Musnahkan 3.118.84 Gram Sabu-Sabu
Kamis, 13 Oktober 2016 20:42 WIB
Ribuan gram sabu-sabu yang dimusnahkan itu hasil perang melawan kejahatan Narkoba di wilayah Kalsel yang dilakukan jajarannya,