Batulicin (ANTARA) - Anggota Babinsa dan perangkat Desa Kupang Berkah Jaya Kabupaten Tanah Bumbu Provinsi Kalimantan Selatan, menjadi pelopor masyarakat setempat bergotong-royong untuk menangani permasalahan yang ada di desa tersebut.
"Acara gotong royong yang dikemas dalam tema "Karya Bakti" rutin dilaksanakan setiap dua minggu sekali di seluruh RT yang ada di Desa Kupang Berkah Jaya secara bergantian," kata Kepala Desa Kupang Berkah Jaya Leo Prakas Sakti, di Batulicin Sabtu.
Dia mengatakan, pada pekan ini dilaksanakan gotong royong di wilayah Jalan Kupang RT 2, RT 4, RT 5 dan RT 9. Adapun kegiatan di situ melakukan bersih-bersih lingkungan, memotong rumput liar yang ada di badan jalan dan menanam pohon sebagai penghijauan.
Membersihkan parit agar saluran air dapat berfungsi secara optimal, serta memangkas pohon-pohon besar di pemukiman warga untuk menghindari dahan patah atau pohon tumbang akibat daun terlalu rimbun.
"Untuk pekan berikutnya, pemerintah desa menjadwalkan gotong royong di RT 6, RT 7 dan RT 8," terang Leo.
Menurut dia, sebagai orang timur budaya gotong royong harus kita galakkan kembali untuk menciptakan rasa persatuan dan solidaritas antara masyarakat.
Bahkan di tahun Pemilu saat ini sangat rentan terhadap perselisihan antar warga karena berbeda pilihan, oleh sebab itu kalau tidak dicegah sejak dini dapat menimbulkan perpecahan bahkan menjadi permasalahan yang berkepanjangan.
Oleh karena itu, melalui kegiatan gotong royong tersebut diharapkan dapat menciptakan keharmonisan sosial dan saling menghargai antara tetangga satu dengan yang lainnya.
Dalam kesempatan itu Leo juga berpesan agar masyarakat yang tinggal di Desa Kupang Berkah Jaya selalu hidup rukun dan menjaga kamtibmas di lingkungannya masing-masing.
"Kalau ada perselisihan ataupun permasalahan lainnya mari kita selesaikan secara musyawarah," pinta Leo.