Tanjung (Antaranews Kalsel) - Dewan Pimpinan Wilayah Partai Bulan Bintang (DPW PBB) Provinsi Kalimantan Selatan menggelar Musyawarah Kerja Wilayah I di Kabupaten Tabalong untuk melakukan konsolidasi menghadapi pemilihan umum presiden dan legislatif.
Ketua DPW PBB Provinsi Kalsel Gusti Iberahim di Tanjung, Rabu mengatakan, Musyawarah Kerja Wilayah (Muskerwil) I ini diikuti 13 Dewan Pimpinan Cabang PBB di provins Kalsel dengan tema rapatkan barisan lakukan konsolidasi dan verifikasi secara akurat untuk kemenangan pemilu.
"Untuk menghadaapi Pemilu 2019 kita perlu melakukan konsolidasi termasuk membangun manajemen partai yang efektif, penguatan infrastruktur dan pembinaan fungsionaris partai," jelas Iberahim .
Musyawarah Kerja Wilayah I Partai Bulan Bintang Provinsi Kalsel ini digelar di Hotel Jelita Tanjung dihadiri Ketua Harian Dewan Pimpinan Pusat PBB Jamaluddin Karim dan Koordinator Zona Kalimantan Yurisman Star.
Dalam Muskerwil I ini Ketua Harian DPP PBB juga menetapkan Bupati Tabalong Anang Syakhfiani sebagai anggota kehormatan partai yang ditandai dengan pemasangan seragam partai berlambangkan bulan bintang ini.
"Selama ini pembangunan di Kabupaten Tabalong cukup baik dan memasuki tahun ketiga masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati Tabalong sudah banyak perubahan yang bisa dirasakan masyarakat," jelas Jamaluddin.
Jamaluddin juga mengingatkan para kadernya yang duduk di dewan untuk tetap memberikan kritik atau masukan bagi bupati maupun wakil bupati meski keduanya telah mendapat dukungan Partai Bulan Bintang.
Dalam sambutannya Bupati Tabalong Anang Syakhfiani menyambut baik digelarnya Muskerwil I ini dalam rangka menyusun strategi untuk menghadapi pemilu mendatang.