kotabaru (ANTARA) -
Kalangan Legislatif Kabupaten Kotabaru mengharapkan agar pemerintah daerah setempat mendorong tumbuh kembangnya perekonomian masyarakat khususnya bidang usaha mikro kecil menengah (UMKM) Desa.
Wakil Ketua DPRD Kotabaru Muhammad Arif mengatakan, keberpihakan pemerintah daerah dalam menumbuhkan perekonomian masyarakat khususnya pada sektor usaha kecil menengah sangat diharapkan.
"Back-up pemerintah daerah terhadap UMKM di perdesaan agar benar–benar dapat tersinkronisasi dengan program ekonomi kerakyatan terutama terkait dengan data UMKM yang ada di desa masing masing," kata M ARif di Kotabaru, Senin.
Menurutnya, usaha yang bisa dilakukan pemerintah daerah, diantaranya dengan meningkatkan pemberdayaan dan partisipasi masyarakat dalam pembangunan di lingkungan masing-masing.
Dalam hal ini politisi PPP menyebut, banyak langkah yang dapat dilakukan untuk meningkatkan pemberdayaan masyarakat di desa-desa dengan mengedepankan sikap gotong royong dan edukasi melalui penyuluhan secara berkesinambungan.
Sehubungan dengan itu, tentunya Pemerintah daerah dapat memberikan program pelatihan–pelatihan agar masyarakat di pedesaan dapat menambah pendapatan (income) dalam menambah peningkatan ekonomi di lingkungannya.
Lebih lanjut dijelaskan, dengan bertambahnya pengetahuan dan skill bagi para pelaku usaha, maka dipastikan akan memunculkan kreativitas dan produk-produk baru yang mempunyai nilai jual tinggi dengan memanfaatkan sumber daya alam di daerah yang berangkutan.
"Melalui usaha dari para pelaku usaha UMKM tersebut, diharapkan desa tersebut dapat menjual produk-produk unggulan yang menjadi ikon daerah yang bersangkutan," demikian M Arif.
Legislatif dorong Pemda tumbuhkan UMKM desa
Senin, 20 November 2023 20:21 WIB