Pelaihari (ANTARA) - Memperingati Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Nasional tahun 2022, Kabupaten Tanah Laut menggelar sikat gigi bersama di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Tala, Senin (12/9/2022).
Bupati dalam sambutannya dibacakan Gatot Subagi mengatakan, Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Pemkab Tala) mendukung upaya Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) dalam meningkatkan derajat kesehatan gigi dan mulut di Kabupaten Tanah Laut.
Dia berharap, agar seluruh masyarakat dari berbagai kalangan mengetahui pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut.
“Semoga dengan kegiatan ini masyarakat semakin mengetahui pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut. Termasuk anak-anak sekolah dasar yang sudah harus dibiasakan menjaga kesehatan gigi dan mulut sedari dini, agar anak-anak menjadi lebih paham kesehatan gigi dan mulut, sehingga menekan angka varies sekaligus membiasakan perilaku hidup bersih dan sehat,” kata Gatot, saat membuka kegiatan sikat gigi bersama.
Sementara itu, Wakil Ketua PDGI Cabang Kabupaten Tanah Laut drg Haeran Kurnia Husen mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk menambah pemahaman dan menimbulkan semangat menyikat gigi pada anak-anak.
“Semoga kegiatan ini dapat memicu anak-anak kami untuk mengerti akan pentingnya sikat gigi dan pentingnya kesehatan gigi serta mulut, sehingga muncul dalam diri anak-anak sikat gigi hal yang dibutuhkan dan menjadi menyenangkan,” terangnya.
Kegiatan sikat gigi bersama juga digelar di beberapa sekolah di Tanah Laut, di antaranya SD IT As-Salam Pelaihari, SDN 1 Kintapura dan MIN 4 Tala.
Turut hadir di acara tersebut perwakilan Kantor Kementerian Agama Tanah Laut dan camat Pelaihari.
Pemkab Tala dukung PDGI tingkatkan kesehatan gigi dan mulut
Selasa, 13 September 2022 9:08 WIB
Semoga dengan kegiatan ini masyarakat semakin mengetahui pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut,