Paringin (ANTARA) - Wakil Bupati Balangan Supiani pastikan Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Balangan lancar dan sesuai dengan protokol kesehatan yang sudah diterapkan.
"Baru saja kami melakukan peninjauan kesalah satu ruangan di kantor BKSDM yang berlangsungnya tes SKD CPNS, dari hasil peninjauan ini kami pastikan semuanya lancar dan menerapkan Prokes COVID-19," kata Supiani di Paringin, Senin.
Supiani juga memberikan semangat dan motivasi kepada para peserta yang mengikuti tes SKD CPNS, agar dalam melaksanakan tes harus berusaha semaksimal mungkin dalam menjawab soal yang telah ditentukan.
"Semoga semua peserta dapat menjawab semua soal yang tersedia, serta semuanya berjalan dengan lancar tidak ada gangguan secara teknis dan lain sebagainya," harapnya.
Terlebih, sebut Supiani, karena pelaksanaan berlangsung di tengah pandemi, maka pemerintah daerah telah menyiapkan sejumlah fasilitas yang siap digunakan untuk sebagaimana mestinya. Salah satunya menyediakan ruangan khusus bagi peserta yang memiliki suhu tubuh lebih dari 37° C.
Diketahui, pelaksanaan tes SKD CPNS di Kabupaten Balangan berlangsung selama sembilan hari yang dilaksanakan di aula kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Balangan yang diikuti sebanyak 2.462 peserta.
Kepala BKPSDM Kabupaten Balangan Sufriannor, menyampaikan pelaksanaan tes SKD CPNS di Balangan berlangsung dari 27 September sampai dengan 5 Oktober 2021. Tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Pelaksanaan tes SKD CPNS tahun ini, bebernya, per harinya dibagi atas empat sesi. Dengan jumlah peserta per sesinya sebanyak 80 orang, sesi pertama dimulai pukul 08.00 Wita dan sesi keempat berakhir pukul 17.10 Wita.
Selanjutnya, sebelum memasuki ruang tes SKD para peserta CPNS melakukan registrasi, kemudian peserta menunggu di ruang sterilisasi. Panitia juga menyiapkan layar monitor di ruang sterilisasi guna mengedukasi peserta tentang cara pengisian tes.
"Hari pertama ini alhamdulillah semua peserta sesi pertama sudah memasuki ruangan tes, dengan jumlah peserta 80 orang dan keterangan dua orang tidak hadir," kata Sufriannor.
Wabup Balangan pastikan SKD CPNS lancar dan sesuai Prokes
Senin, 27 September 2021 15:47 WIB
Semoga semua peserta dapat menjawab semua soal yang tersedia, serta semuanya berjalan dengan lancar tidak ada gangguan secara teknis dan lain sebagainya