Kandangan (ANTARA) - Pengurus Indonesian Traditional Karate Federation (INATKF) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan audiensi bersama Kepala Dinas Pemuda Olahraga(Kadispora) Kalsel, dengan menghadirkan 13 atlet asal Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) serta satu atlet dari Banjarmasin yang meraih medali emas di kejuaraan internasional 2020.
Sekretaris INATKF Pengcab HSS, Fauzul Azhar, di Banjarmasin, mengatakan audiensi tersebut dalam rangka perkenalan pengurus INATKF Kalsel, penyampaian prestasi 14 Atlet berasal dari HSS dan Banjarmasin yang sukses meraih medali di kejuaraan Internasioanal, serta program kerja pengurus INATKF Kalsel ke depan.
Baca juga: Rapat pengurus INATKF HSS, pembagian bidang serta Tupoksi di organisasi
"Alhamdulillah audiensi para pengurus INATKF bersama kadispora terlaksana sangat baik dan komunikatif, selain perkenalan, para pengurus juga bercerita mengenai beberapa pengalaman yang telah banyak dilalui," katanya, beberapa waktu lalu.
Dijelaskan dia, audiensi juga dibahas mengenai atlet berprestasi asal HSS yang pernah mengikuti kejuaraan dunia di Brazil 2019 yang lalu, serta menceritakan awal mula berdirinya INATKF di Indonesia dan Kalsel pada umumnya.
Ia berharap agar INATKF bisa lebih maju, ini adalah sebuah awal berdirinya INATKF untuk itu diperlukan semua pengurus dengan sikap saling memiliki untuk Organisasi INATKF ini, ditambah saat ini sudah memiliki Atlit yang sangat berprestasi di semua jenjang.
Baca juga: Audiensi KORMI HSS upaya sinergikan program dan kegiatan dengan pemkab
Kadispora Provinsi Kalsel, H Hermansyah, mengatakan akan memberikan dukungan atas program kerja INATKF, mengapresiasi prestasi yang telah ditorehkan para atlet sehingga bisa membawa nama harum daerah hingga ke tingkat internasional.
"Kami akan mendukung penuh dan akan selalu support seluruh kegiatan INATKF Kalsel, semua apa yang sudah di programkan oleh INATKF Kalsel bisa saling bersinergi dengan kami yang ada di dinas," katanya.