Jakarta (ANTARA) - GoPlay pada 2021 memfokuskan diri untuk mengembangkan platform live stream sebagai wadah berkarya bagi para konten kreator bertalenta.
GoPlay menyatakan sepanjang tahun ini akan menghadirkan beragam hiburan live streaming menarik mulai dari kegiatan daring, konser musik, hingga program live show, dengan menggaet para konten kreator berbakat Tanah Air dari berbagai bidang.
"GoPlay terus hadir sebagai rumah bagi para content creator tanah air untuk dapat berkreasi dan memasarkan karya mereka secara lebih luas dalam lingkungan yang aman dan kondusif di tengah pandemi COVID-19," ujar CEO GoPlay Edy Sulistyo dalam jumpa media secara virtual, Jumat.
Platform live stream bukanlah hal baru di GoPlay. Mereka telah meluncurkan layanan bernama GoPlay Live sejak tahun lalu. Pada tahun ini, GoPlay bertekad untuk mengembangkan platform tersebut, seiring semakin banyaknya para konten kreator berkualitas di Indonesia.
GoPlay mengklaim bahwa jumlah live show mengalami peningkatan hingga sepuluh kali lipat sepanjang Kuartal I 2021. Pertumbuhan tersebut tidak lepas dari jumlah konten kreator yang tumbuh signifikan hingga 100 persen dibandingkan tahun lalu.
Edy mengatakan berbagai konten reguler di GoPlay Live seperti kelas budaya Jepang Hiro Sensei, live talkshow isu terkini CiaoBella, live quiz Tebak Lagu, dan live trivia Trivia Time saat ini semakin mendapat perhatian dari para pengguna.
Adapun pada tahun ini, salah satu program unggulan GoPlay Live adalah konten virtual idol, sebuah hiburan dengan memanfaatkan teknologi yang menampilkan karakter avatar animasi dalam dua atau tiga dimensi. GoPlay menyebut konsep tersebut akan menjadi sebuah tayangan unik dan menarik.
GoPlay Live akan berkolaborasi dengan dua virtual idol lokal populer Andi Adinata dan Alia Adelia dalam menghadirkan berbagai konten
eksklusif GoPlay Live Original.
Kolaborasi ini akan menjadi program live show interaktif virtual idol pertama yang memungkinkan pengguna dapat berinteraksi dengan tokoh virtual mereka melalui fitur-fitur interaktif GoPlay Live.
Kedua virtual idol tersebut secara akan hadir dalam program spesial #NontonGPL (GoPlay Live/Gak Pake Lama) yang akan ditayangkan oleh GoPlay Live pada 12 April 2021. Pengguna dapat menikmati virtual idol dan berbagai konten live secara gratis selama 24 jam.
Dalam program itu akan ditayangkan pula sejumlah live show interaktif lain seperti nonton bareng film indie, live music akustik bersama, kelas memasak Ramadan, talkshow, hingga review makanan GoFood.
Platform GoPlay Live juga menyediakan sejumlah fitur interaktif seperti chat, shout out, virtual gift, polling, dan live shopping, untuk mendorong konten kreator agar terus berinovasi menghadirkan topik-topik baru yang lebih menarik dan menghibur
Edy melihat adanya berbagai fitur, termasuk virtual gift, telah memberikan dampak positif terhadap pendapatan para konten kreator.
“Kami melihat tren pendapatan para konten kreator terus meningkat seiring antusiasme pengguna yang semakin familiar dengan fitur virtual gift ini. Temuan ini sangat membesarkan hati kami karena dukungan para pengguna akan sangat membantu pertumbuhan dari industri live streaming di Indonesia,” kata Edy.
"Kami berharap wajah baru GoPlay yang diwarnai dengan beragam konten live show interaktif semakin dicintai pengguna dan menjadi rujukan utama platform hiburan yang dapat dinikmati bersama dengan teman dan keluarga,” tambah Edy.