Banjarmasin (ANTARA) - Pengembangan pariwisata sungai di Kota Banjarmasin dapat dukungan yang mengalir dari berbagai pihak, salah satunya perusahaan milik pemerintah, yakni, PT PLN yang memberi bantuan sebuah perahu tradisional, yakni, jukung tambangan.
Bantuan jukung tambangan tersebut bersama dengan baju adat serta photobooth diserahkan PT PLN Kalselteng secara simbolis kepada Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina di balaikota, Kamis.
Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina menyambut baik dengan apa yang diberikan PT PLN kepada Pemko Banjarmasin.
Menurut dia, apa yang dilakukan PT PLN sebuah dukungan untuk pengembangan pariwisata khususnya dalam objek wisata sungai yang ada di kota ini.
Bantuan dari program CSR dan Comunity Based Tourism Banjarmasin ini, ujar dia, akan diserahkan kepada Patriot Pariwisata Kota Banjarmasin, sebagai upaya dari PT PLN mendukung program Pemko Banjarmasin.
"Terimakasih kepada PLN Peduli semoga ini bermanfaat untuk menggairahkan kembali wisata Kota Banjarmasin, terutama acil-acil pasar terapung dan juga paman-paman kelotok, yang selama ini memang mereka menjadi salah satu penggiat pariwisata dan tentu roda ekonomi akan berjalan dengan kehidupan baru," ucapnya.
Dijelaskannya, saat ini kegiatan wisata masih belum dibuka, tetapi dengan pase kenormalan baru. Pemkot tetap akan melakukan persiapan dalam rangka menghidupkan kembali kepariwisataan terutama susur sungai.
"Walaupun sampai sekarang dalam pase-pase kenormalan baru, dan wisata masih belum dibuka, tetapi persiapan tetap kita lakukan terlebih dengan adanya bantuan kukung tambangan ini," ucapnya lagi.
Diharapkan dia, dalam waktu tak lama lagi setelah status kenormalan baru dilakukan, pariwisata dan ekonomi Kota Banjarmasin dapat pulih dan kembali seperti semula.
"Mudah-mudahan geliat pariwisata kota Sungai City of Thousand River kota Banjarmasin ini kembali bisa seperti semula dan kami berharap juga dampak ekonomi segera akan kita sama-sama pulihkan," harapnya.
Pariwisata sungai Banjarmasin mendapat bantuan jukung tambangan
Kamis, 11 Juni 2020 20:41 WIB
Terimakasih kepada PLN Peduli semoga ini bermanfaat untuk menggairahkan kembali wisata Kota Banjarmasin, terutama acil-acil pasar terapung dan juga paman-paman kelotok