Banjarmasin (ANTARA) - Ibukota Provinsi Kalimantan Selatan, Kota Banjarmasin akan kembali membangun trotoar ramah disabilitas sebagaimana yang sudah dibuat di Jalan A Yani dari KM 1 hingga KM 6.
Menurut Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (Dispupr) Kota Banjarmasin, Arifin Noor di Banjarmasin, Kamis, pembangunan trotoar ramah disabilitas itu akan dibangun di Jalan Brigjen Hasan Basri, Kayu Tangi, Banjarmasin Utara.
"Trotoar yang akan dibangun mirip-mirip trotoar di Jalan A Yani yang selesai pada tahun 2019 tadi," ujarnya.
Hanya saja, ungkap Arifin Noor pendanaan pembangunan trotoar di Kayu Tangi atau jalan trans Kalimantan untuk Banjarmasin ke Barito Kuala hingga ke daerah Kalimantan Tengah ini akan didanai dari APBN atau dana dari pusat.
"Jadi pembangunan trotoar di Kayu Tangi itu dibantu pemerintah pusat, besar anggarannya sekitar Rp10 miliar," ucap Arifin Noor.
Menurut dia, trotoar di Kayu Tangi itu akan dibangun lebar, karena lahannya cukup di sana.
"Jadi dibuat trotoar berkonstruksi sama seberang menyeberang, hingga terlihat indah," ujarnya.
Arifin Noor mengemukakan, bahwa di jalan Hasan Basri atau daerah Kayu Tangi tersebut merupakan daerah pelajar, dimana di sana ada satu kampus besar, yakni, Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin.
"Cukup padat pejalan kaki di sana, sehingga patut dibuatkan trotoar yang berstandar dan memenuhi keindahan, juga ramah bagi kaum disabilitas," tambahnya.
Untuk anggaran APBD, lanjut Arifin Noor, juga akan banyak melakukan perbaikan trotoar, namun tidak seperti konstruksinya di Jalan A Yani.
"Jadi ada banyak juga trotoar di jalan kota kita perbaiki tahun ini, sekalian memperbaiki drainase, sehingga dapat berfungsi baik, namun tidak berkonstruksi "mewah" seperti trotoar di jalan A Yani," sebutnya.