Banjarmasin (ANTARA) - Tim Futsal Wartawan Polda Kalsel berhasil menembus babak final "PWI Adaro Cup 2019" setelah pada partai semifinal mengandaskan perlawanan Tim Pemkot Banjarmasin dengan skor telak 8-1.
Memulai pertandingan babak delapan besar pada Sabtu (7/12) pagi di lapangan Borneo Futsal Banjarmasin, Tim Polda bertemu Tim wartawan desk Ekonomi. Tanpa kesulitan, tim binaan Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani menggilas lawannya begitu tega hingga skor 11-2.
Selanjutnya di babak semifinal, Tim Wartawan Pemkot Banjarmasin juga tak berdaya menahan laju Wardi Cs yang tampil begitu gemilang sepanjang pertandingan.
"Alhamdulilah babak delapan besar dan semifinal kami lalui dengan mulus. Sekarang tinggal selangkah lagi untuk mempertahankan gelar juara," terang Mercurius, Pelatih Tim Futsal Wartawan Polda Kalsel.
Meski perjalanan Tim Polda cukup mudah hingga ke partai final, namun Mercurius tak mau anak asuhnya jumawa. Dia meminta seluruh pemain tetap fokus agar target mempertahankan gelar juara bisa terwujud.
"Perjuangan belum usai. Di final ada lawan berat yaitu Tim Pemprov Kalsel. Pemain saya instruksikan untuk tetap bermain fokus dan berusaha mencetak gol di menit-menit awal," tuturnya.
Konsistensi permainan Tim Polda Kalsel tak lepas dari kegemilangan aksi dua pemain bintangnya Wardi dan Rahmat Aidi yang kini mencatatkan diri sebagai top skor sementara. Wardi sudah mengoleksi 6 gol. Sementara Rahmat Aidi berhasil menceloskan 10 gol.
Sementara Ketua Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Selatan Yusnan menuturkan, babak final berlangsung pada Minggu (8/12) pagi.
Selain partai puncak mempertemukan Tim Polda Kalsel dan Tim Pemprov Kalsel, juga digelar bentrok antara Tim Pemkot Banjarmasin dan Tim Wartawan Olahraga untuk memperebutkan tempat ketiga.
Turnamen tahunan futsal wartawan antardesk tahun ini diikuti 12 tim yang semuanya beranggotakan wartawan dari seluruh penjuru Bumi Lambung Mangkurat.
Ajang tersebut dijadikan PWI Kalsel sebagai seleksi untuk kontingen Kalsel berlaga di Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) yang tahun depan digelar di Malang, Jawa Timur. Dimana futsal menjadi cabang olahraga andalan PWI Kalsel yang selalu mendulang medali.